Mella Rossa Pamer Potret Masa Lalu Via Vallen Zaman SMP

Via Vallen.
Sumber :
  • Instagram @viavallen

VIVA Showbiz – Pedangdut Via Vallen mendapat sorotan dari warganet setelah foto masa lalunya diunggah oleh sang adik, Mella Rossa. Dalam foto tersebut  tampak juga foto adik laki-laki Via, Apin dan sosok ibunda Via Vallen, Rosida kompak tersenyum ke arah kamera.

Mella Rossa mengabarkan bahwa foto tersebut diambil ketika keduanya masih duduk di bangku sekolah menengah pertama (SMP). Diduga usia Via Vallen dalam foto tersebut berkisar 14-15 tahun.

"Inget banget ini aku masih duduk di bangku SMP. #kenangan," tulis Mella Rossa di Instagram dilansir Kamis 26 Januari 2023

Tampak dalam potret lawas tersebut rambut Via Vallen sangat hitam, panjang dan lebat, dengan wajah polos tanpa makeup, ia tetap terlihat cantik dengan senyumnya yang menjadi ciri khas hingga saat ini.

Potret lawas Via Vallen dan Mella Rossa

Photo :
  • Instagram: ellarose_me

Untuk diketahui, Mella Rossa merupakan adik kandung penyanyi dangdut Via Vallen yang wajahnya sangat mirip dengan sang kakak. Kemiripan tersebut terlihat dari wajah, gaya rambut bahkan senyum keduanya sangat mirip, bak pinang dibelah dua.

Dalam setiap pertunjukan Via Vallen, Mella Rossa selalu ikut menemani kakaknya. Belajar dari kakaknya, Mella Rossa mengikuti jejak karier kakaknya sebagai penyanyi dangdut.

Sementara untuk sang kakak, Via Vallen, namanya mulai dikenal masyarakat luas saat menyanyikan lagu Sayang tahun 2017.

Siswa SMP Dapat Bantuan Dana PKH, Cair Oktober Sebesar Rp1,5 Juta

Dikabarkan sejak menduduki bangku sekolah dasar, Via Vallen kerap membuntuti sang ayah yang juga musisi dangdut. Ayahnya sering manggung pada acara hajatan di kampung-kampung. Vallen sendiri mulai menyukai dangdut saat kelas 2 SMP.

Pecah! Budi Arie hingga Haikal Hassan Goyang Koplo Bareng Taruna Akmil

Sejak itu, ia tak hanya menemani ayahnya, tapi juga ikut tampil bernyanyi di atas panggung. Bahkan ia sempat ganti beberapa grup Orkes Melayu di tempat ia dibesarkan di Sidoarjo dan Surabaya, Jawa Timur. Bahkan, dalam perjalanannya ia sempat menjadi vokalis grup band pop.

Namun, berkat bimbingan ayahnya, ia kembali ke jalur dangdut. Dangdut yang dipilihnya pun disesuaikan dengan keinginan Vallen sendiri. Ia memilih dangdut bergenre pop koplo. Dalam bernyanyi dengan genre musik pop koplo, Via mengaku memiliki misi agar anak-anak muda mencintai musik dangdut juga.

Cara Cairkan Dana PIP Rp750 Ribu untuk Siswa SMP dengan Mudah

Via Vallen.

Photo :
  • Instagram @viavallen.

Pembawaan lagu dangdut koplo ini ternyata mendapatkan tempat di hati para penggemarnya. Para fansnya ini dinamakan Vyanisty yang diresmikan langsung oleh Via Vallen pada 24 September 2010.

Seiring dengan itu, Via Vallen mulai muncul di stasiun televisi. Ia diundang sebagai bintang tamu, bahkan ia menjadi salah satu penyanyi yang ikut dalam tour Inbox SCTV ke beberapa kota di Indonesia.

Sejak itu namanya mulai dikenal sebagai “Ratu Pop Dangdut Koplo". Selang setahun, ia kembali merilis single kedua bertajuk “Secawan Madu” dan “Sakit Sakit Hatiku” pada tahun 2016.

Via Vallen.

Photo :
  • Instagram @viavallen
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya