Ruben Onsu Ungkap Bunda Corla Pernah Nangis Kencang Lantaran Hal Ini

Bunda Corla dan Ruben Onsu Ziarah ke Makam Olga Syaputra
Sumber :
  • IG @corla_2

VIVA Showbiz – Sosok viral Bunda Corla hingga saat ini masih berada di Indonesia. Selama berada di Tanah Air, Bunda Corla disibukkan dengan berbagai kegiatan, salah satunya dengan menjadi bintang tamu dalam sebuah acara televisi yang dipandu oleh Ruben Onsu.

5 Kontroversi Farhat Abbas, Pernah Rasis ke Ahok hingga Thariq Halilintar

Sebagai informasi, Bunda Corla adalah teman dekat Ruben Onsu pada tahun 2000an lalu. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Keduanya sempat berpisah lama karena Bunda Corla pindah dan menetap di Jerman. Ketika kembali ke Tanah Air, pertemuan Bunda Corla dan Ruben Onsu dalam acara itu pun dibanjiri air mata.

Sudah Resmi Bercerai, Ruben Onsu dan Sarwendah Masih Kompak hingga Buat TikTok Bareng

Ruben Onsu

Photo :
  • IG @ruben_onsu

Keduanya bercerita banyak hal saat dulu masih sering bertemu, salah satunya adalah ketika Bunda Corla menangis kencang saat berada di kediaman Ruben Onsu saat itu yakni di rumah susun.

Beritahu Bunda Corla Soal Kedekatannya dengan Mayor Teddy, Ini Kata Dewi Perssik: Doakan Aku....

Saking kencangnya Bunda Corla menangis, Ruben Onsu sampai dibuat panik.

“Di tempat tinggal gue itu pernah dibikin geger sama dia (Bunda Corla). Tiba-tiga nih dia nangis sekencang-kecangnya, kita panik doang. ‘Dia kenapa dia kenapa’. Namanya Rusun deket-deketan banget. Dia kencang nangis,” kata Ruben Onsu dikutip VIVA dari tayang YouTube, Selasa, 24 Januari 2023.

Bunda Corla

Photo :
  • IG @corla_2

Ruben yang panik saat itu juga langsung mendatangi Bunda Corla. Ruben terkejut karena Bunda Corla menangis kencang hanya karena menonton film Tom and Jerry. Bunda Corla tidak tega saat melihat tikus dikejar-kejar kucing.

“Lo tahu dia nangis. Pas gue buka pintu. Lo tahu gak dia nangis kenapa? Dia sendirian dia nangis nonton Tom and Jerry. Dia bilang ‘Jahat sekali kucing ini sama tikut, gak suka aku sama dia’,” kata Ruben Onsu.

Tidak berhenti sampai di situ, Bunda Corla sampai mendatangi rumah Pak RT untuk mengadu dan meminta tayangan Tom and Jerry dihentikan. Ia tidak tega melihat Jerry yang terus-terusa dikejar Tom.

Bunda Corla

Photo :
  • IG @corla_2

Cerita kocak Ruben Onsu tentang Bunda Corla itu sontak mengundang tawa satu studio.

“Terus dia lapor ke Ketua RT. ‘Tolong hentikan tayangan ini saya gak suka tikus ini diuber-uber terus sama kucing’. Gara-gara Tom and Jerry dia lapor Ketua RT,” kata Ruben Onsu disambut tawa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya