Dukung Kesembuhan Indra Bekti, Indy Barends: Gue Enggak Akan Kemana-mana

Indy Barends
Sumber :
  • IG @indybarends

VIVA Showbiz – Kondisi kesehatan Indra Bekti sudah semakin membaik setelah menjalani perawatan di rumah sakit akibat mengalami pecah pembuluh darah di kepala. Bekti dirawat di rumah sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, sejak 28 Desember 2022.

Alami Pecah Pembuluh Darah 2 Tahun Lalu, Indra Bekti Masih Rasakan Hal Ini

Setelah kurang lebih 14 hari dirawat di ruang ICU, akhirnya pada hari Rabu, 11 Januari 2023, Bekti dipindah ke ruang rawat inap. Informasi itu disampaikan oleh sang istri, Aldilla Jelita dalam unggahan di Instagram story pribadinya. Scroll selanjutnya ya.

Saat dihubungi VIVA, adik dari Indra Bekti, Cipta juga membenarkan kabar sang kakak sudah dipindah ke ruang rawat inap. Saat ini, kondisi Indra Bekti sudah jauh lebih sehat. Meski begitu, untuk jumlah orang yang datang menjenguk masih dibatasi.

Baim Wong Ungkap Kondisi Terkini Sang Ayah Usai Dirawat di RS 20 Hari

Indra Bekti

Photo :
  • Instagram @indrabekti

“Jam 12 siang (pindah ke ruang rawat inap). Untuk kondisinya Alhamdulillah stabil. Jauh lebih sehat juga pastinya,” kata Cipta, Rabu, 11 Januari 2023.

Mantan Presiden AS Mendadak Dirawat di Rumah Sakit, Apa Penyebabnya?

“Dari kebijakan rumah sakit pun yang mau jenguk itu haru ada antigen dulu, kemudian yang boleh jenguk di ruangan hanya boleh satu orang jadi gak boleh rame-rame. Kemudian jarak penjenguk dari satu ke yang lain harus dikasih jarak jadi gak terlalu sering dan gak terlalu banyak nerima tamu, karena kasihan otaknya terus-terusan bekerja,” tambahnya.

Kondisi Indra Bekti yang terus membaik juga disambut bahagia oleh sang sahabat, Indy Barends. Melalui Instagram pribadinya, Indy mengunggah foto yang menampilkan kebersamaanya dengan Indra Bakti di rumah sakit. Indy tampak menggenggam tangan sahabatnya itu.

Indra Bekti dan Indy Barends.

Photo :
  • Instagram @indybarends

Di dunia sekitar kita banyak yg bisa buat hati kita luka. Ada yg buruk dan ada yg baik.
Tapi.. buat gue, loe tetaplah bersih
,” tulis Indy Barends dikutip VIVA, Jumat, 13 Januari 2023.

Sebagai seorang sahabat, Indy mengaku tidak akan kemana-mana dan akan selalu mendukung kesembuhan Indra Bekti. Indy akan setia menunggu sampai sahabatnya itu bisa sembuh total dan kembali seperti semula.

Gue ngga akan kemana mana, menunggu dan berharap loe kembali spt dulu.. Ailasyu Bekti,” tulis Indy Barends.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya