Sang Ibu Diduga Jadi Korban KDRT, Verrell Bramasta Ungkap Pesan Haru

Verrell Bramasta dan Athalla Naufal bersama Venna Melinda
Sumber :
  • Instagram Stories @bramastavrl

VIVA Showbiz – Verrell Bramasta diketahui baru saja tiba di Indonesia pasca berlibur ke Tokyo Jepang beberapa waktu lalu. Dirinya diketahui langsung pergi ke Jawa Timur untuk menjenguk sang ibunda yang dirawat akibat dugaan KDRT yang dilakukan oleh Ferry Irawan.

Polisi Bakal Periksa Psikologis Wanita yang Lindas Suami Usai Kepergok Selingkuh di Jaktim

Pasca bertemu dengan sang ibunda, Verrell sempat mengungkap permohonan maafnya terhadap sang ibu. Karena kelalaiannya itu, sang ibu harus menjadi korban KDRT.

"Maaf kalau kita masih belum bisa jagain mama," kata dia mengutip instagram stories miliknya. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Deretan Fakta Mengejutkan Melody Sharon, Istri yang Kepergok Selingkuh Tega Lindas-Seret Suami

Verrell Bramasta dan Venna Melinda.

Photo :
  • Instagram @bramastavrl.

Tak hanya itu saja, melihat sang ibu terbaring lemah dan mengalami rasa syok serta cemas yang luar biasa, Verrell Bramasta ngaku sangat hancur saat mengetahui kondisi Venna pasca jadi korban KDRT.

Wanita di Jaktim yang Kepergok Selingkuh Lalu Lindas Suaminya Ditangkap, Langsung Ditahan

Bahkan sebagai rasa baktinya kepada sang ibu, Verrell berjanji akan selalu menjaga Venna Melinda dalam kondisi apapun.

"Hancur hatiku melihatmu seperti ini, apapun yang terjadi dalam hidup, aku akan selalu ada untukmu ma...apapun yang terjadi," tulis caption Instagram Verrell.

Sementara itu, Verrell Bramasta mengungkap bahwa saat ini kondisi sang ibunda masih dalam keadaan syok.

"Saat ini mama masih syok," tulis dia di instagram stories.

Tak hanya itu, mantan kekasih Natasha Wilona itu pun tampak meminta doa kepada followers Instagramnya untuk kesembuhan sang ibu.

Venna Melinda dan Athalla Naufal.

Photo :
  • Instagram @athallanaufal7.

"Teman-teman semua, mohon doa untuk ke sembuhan dan kesehatan mama ya," kata Verrell.

Sebagai informasi, Senin 9 Januari 2023, Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan ke pihak kepolisian atas dugaan KDRT yang dialaminya. Akibat dugaan KDRT itu, diketahui Venna mengalami pendarahan di area hidungnya.

Verrell Bramasta dan Athalla Naufal bersama Venna Melinda

Photo :
  • Instagram Stories @bramastavrl

Ajun Komisari Besar Polisi (AKBP) Hendra Eko Triyulianto menjelaskan jika luka di bagian hidung yang dialami oleh Venna Melinda setelah bagian kepalanya ditekan oleh Ferry Irawan.

Sehingga hidung wanita berusia 50 tahun tersebut terbentur benda tumpul.

"Kalau dari keterangan korban dia ditekan sama kepalanya terlapor, menekan hidungnya sampai berdarah," beber AKBP Hendra Eko Triyulianto.

Sebagai informasi lebih lanjut, Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan terkait dugaan KDRT ke Polres Kediri.

Kasus itu kini telah dilimpahkan ke Polda Jatim (Jawa Timur) dan sudah ditangani oleh Subdirektorat Renakta pada Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya