Haruka Ungkap Perjalanan Jadi Anggota AKB48, Tanpa Bakat Menyanyi dan Menari

Haruka Nakagawa
Sumber :
  • Instagram @haruuuu_chan

VIVA ShowbizHaruka Nakagawa menceritakan pengalamannya bisa masuk menjadi anggota girl grup Jepang yaitu AKB48 dengan sangat mudah. Ia berbagi pengalamannya saat pertama kali mengikuti seleksi menjadi anggota AKB48 dan langsung bisa lolos.

Diungkap Kakaknya, Vadel Badjideh Masih Sibuk Latihan Dance

Sementara ribuan peserta audisi lainnya mengalami kesulitan bahkan kegagalan, Haruka justru merasa mudah melewati berbagai tahapan audisinya. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

“Di SMA kelas 3 kamu seleksi masuk AKB, dan kamu pernah cerita orang segitu susahnya masuk AKB, tapi kamu dengan mudah?" tanya Vincent, dilansir dari kanal YouTube Vindes, Rabu 28 Desember 2022.

Viral, Video Vadel Badjideh Unjuk Aksi Jadi Runner Up Kompetisi Dance di TV Nasional

Haruka Eks JKT48

Photo :
  • Instagram/haruuuu_chan

Haruka pun menjawab dengan percaya diri bahwa salah satu alasannya bisa lolos audisi dengan mudah karena parasnya yang cantik.

Cinta Bertepuk Sebelah Tangan: Haruka Tolak Cinta Kenta 5 Kali, Ungkap Tipe Idealnya

”Iya, mungkin terlalu cantik kali ya," jawab Haruka disertai tawa.

Haruka menjelaskan bahwa ada empat tahapan audisi yang harus ia lewati untuk menjadi anggota resmi AKB48.

"Pertama kertas audisi kirim ke kantornya, dari kantornya nanti dipilih ke audisi keduanya. Audisi kedua itu cuma ngobrol sama staf AKB48. Ketiga dance. Keempat nyanyi, baru lulus," jelas Haruka.

Haruka Eks JKT48.

Photo :
  • Instagram/haruuuu_chan

Sementara itu, Haruka mengakui bahwa ia tidak memiliki bakat yang mumpuni dalam menari saat itu. Ia pun berusaha meniru peserta lainnya hingga mengikuti gerakan mereka.

Namun, ia tidak menyangka bisa lulus dari tahapan menari atau dance yang akhirnya membawanya pada tahapan berikutnya.

“Ngga bisa dance nya, ngga bisa. Kayak lihat kanan kiri aja, lihatin teman-teman. Jadi aku merasa pas dance, 'oh kayaknya aku ngga lulus', karena aku memang ngga bisa dance kan. Terus lulus aku juga kaget 'wow aku dipilih'," kata Haruka.

Haruka JKT48

Photo :
  • Twitter.com/HarukaN_JKT48

Setelah lolos dari tahapan dance, Haruka pun harus melewati tahapan audisi bernyanyi. Ia juga sempat merasa takut dan kesulitan karena merasa tidak memiliki suara yang bagus. Apalagi, Haruka juga saat itu tidak menghafal lagu-lagu AKB48.

“Nyanyi? Nyanyi ngga bisa. Terus aku kayak 'Oh pasti aku gak lulus' gitu kan, nyanyi pilihan lagu AKB48, tapi aku ngga pernah dengar lagu AKB48," pungkas Haruka.

Secara mengejutkan, ia pun dinyatakan lolos tahapan audisi menyanyi hingga akhirnya resmi menjadi anggota girl grup AKB48.

Konferensi pers Indonesian Dance Festival (IDF).

Indonesian Dance Festival (IDF) Digelar, Libatkan 50 Lebih Seniman dari Indonesia, Jepang Hingga AS

Indonesian Dance Festival (IDF) kembali hadir dengan tema “Liquid Ranah” yang akan berlangsung mulai 2 hingga 6 November 2024. Melibatkan lebih dari 50 seniman.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024