Nia Ramadhani Luncurkan Novel Cerita Ade, Gandeng Pidi Baiq Sebagai Editor

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.
Sumber :
  • VIVA/Muhammad AR (Bogor)

VIVA Showbiz – Artis sekaligus istri pengusaha Anindra Ardiansyah Bakrie, Prianti Nur Ramadhani, atau yang lebih dikenal dengan Nia Ramadhani meluncurkan novel Cerita Ade, Senin 28 November 2022, di Cisarua, Bogor, Jawa Barat. Dalam prosesnya, Nia berkolaborasi dengan Pidi Baiq, penulis novel Dilan sebagai editor. 

Buku Karya Pidi Baiq 'Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu' Diangkat Jadi Film, Dibintangi Adinia Wirasti

Peluncuran buku yang berlangsung sederhana ini dihadiri Nia Ramadhani dan sang suami, Ardi Bakrie, serta mertua Nia, Aburizal Bakrie dan Tatty Murnitriati. Diputar juga film pendek mengenai Nia dan Ardie Bakrie. Tak ketinggalan, dalam peluncuran buku ini juga dihadiri penulis sekaligus musisi, Pidi Baiq. Nantinya, hasil penjualan Novel Cerita Ade akan disumbangkan ke korban gempa Cianjur.

Nia Ramadhani luncurkan novel Cerita Ade.

Photo :
  • VIVA/Muhammad AR (Bogor)
Ditanya Malu Apa Gak Pake Sendal Jepit, Nia Ramadhani: Artis Sama Manusia Biasa Apa Sih Bedanya?

"Saya suka baca Dilan karya ayah Pidi Baiq. Dan saya merasa bahasanya dia gampang dimengerti dan bahasannya sangat sehari-hari lah," kata Nia diwawancarai di Pusat Rehabilitasi Fam Campus, Jalan Jurang, Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Dalam novel Cerita Ade, Nia sendiri digambarkan sebagai sosok perempuan bernama Ade dan dalam perannya, sang suami Ardie bernama Arlan. Nia mengungkapkan, novel ini lahir dari apa yang ia tulis selama di Fun Campus. Di sini banyak kenangan dalam cerita perjalanan hidupnya, hingga berjumpa bersama sang suami. 

Nia Ramadhani Ungkap Pentingnya Jaga Penampilan Setelah Nikah, Jangan Sampai Butek di Depan Suami

"Awalnya menulis ini di Fan Campus. Memang awalnya tidak kepikirian untuk dijadikan sebuah buku. Setelah sebuah prosesnya kepikrian kayanya tulisan ini bisa dijadikan satu menjadi sebuah novel yang dibagikan bagi semua orang banyak," tutur Nia.

Nia merasa usai menjalani hari-hari di Fun Campus seperti lahir menjadi pribadi yang baru. Banyak pelajaran yang dipetik keluarganya dari psikolog dan konselor.

"Dan Pak Ustaz tentunya. Nia lahir, lahir menjadi Nia yang baru. Dan pernikahan kita juga jauh semakin kuat," ungkap Nia.

Nia Ramadhani luncurkan novel Cerita Ade.

Photo :
  • VIVA/Muhammad AR (Bogor)

"Dan banyak banget ilmu-ilmu yang saya dapati dan membuat saya sekarang menjalani hidup jauh lebih enteng dan bisa berkomunikasi sehat dengan Ardi, dan Ardi pun sudah meregulasi emosinya saat kesal harus apa dan penyampaian kita. Dan itu menurun ke anak-anak saya. Jadi kualitas hubungan kami dan anak-anak kami jauh lebih sehat, kita terbuka dan saling mendengarkan apa yang mereka rasakan dan mereka mendengarkan apa yang kita rasa," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya