Daniel Mananta Foto Bareng UAS di Masjid, Netizen: Indahnya Toleransi
- Instagram @vjdaniel
VIVA Showbiz – Artis Daniel Mananta baru-baru ini menjadi sorotan publik lantaran dirinya yang membagikan potret-potret kebersamaannya bersama Ustaz Abdul Somad (UAS). Daniel Mananta sendiri diketahui tengah mengunjungi rumah UAS di Pekanbaru, Riau dengan sang istri.
Ada sejumlah foto yang dibagikan oleh Daniel Mananta dalam unggahan di akun Instagramnya tersebut, salah satunya termasuk saat berpose bersama UAS di sebuah masjid.
“Pekanbaru… Sahabat baru!
Banyak unforgettable sweet moments bareng @ustadzabdulsomad_official.
Thank you for hosting us…,” tulis Daniel Mananta dalam keterangan di akun Instagramnya @vjdaniel yang dikutip VIVA pada Kamis, 10 November 2022.
Foto bareng di masjid
Dalam salah satu foto yang diunggah oleh Daniel di Instagramnya, tampak ada satu foto yang cukup menarik perhatian. Foto tersebut adalah saat Daniel dan istrinya, Viola Maria beserta UAS berpose bersama di depan sebuah masjid. Masjid yang dikunjungi oleh Daniel diketahui adalah Masjid Raya Pekanbaru.
Daniel, Viola dan UAS terlihat sangat akrab dan kompak dengan pose senyum mereka di depan gapura Masjid Raya Pekanbaru. Seperti keterangan yang dituliskan di Instagramnya, Daniel dan UAS sepertinya sudah benar-benar menjadi seorang sahabat meskipun memiliki latar keyakinan yang berbeda.
Didoakan Mualaf
Karena postingannya tersebut, mantan pembawa acara ajang pencarian bakat tersebut didoakan seagama (mualaf) oleh salah seorang netizen yang berkomentar di kolom komentar unggahannya. Hal itu lantaran Daniel yang terlihat sangat akrab dan dekat dengan Ustaz Abdul Somad.
“Sekarang mas Daniel saudara kami sebangsa dan se tanah air.. Muda2han jadi saudara Se Agama dan SE aqidah... Amiin…,” tulis komentar dari salah seorang netizen di kolom komentar.
Mendapatkan komentar positif
Sikap Daniel dan UAS pun dianggap saling bertoleransi meskipun memiliki keyakinan yang berbeda. Hal itu juga membuat netizen bereaksi positif pada postingan Daniel.
“Indahnyya toleransi dan keberagaman,” kata netizen berkomentar.
“Definisi orang baik ketemu orang baik hati, yg terlihat kedamaian dan kebaikan. Kita semua bersudara,” kata netizen lain yang turut berkomentar.
“Hanya orang2 berhati bersih yang bisa saling ikhlas begini.... Salute buat UAS & Daniel... U rock,” komentar dari netizen yang lainnya.
“Duduk bersama, tersenyum bersama, ngobrol sambil kuliner bareng, inilah toleransi sesungguhnya, inilah Indonesia yang kita cintai,” komentar netizen lagi.