Reza Arap Buka-bukaan Tentang Perjalanan Spiritualnya
- Instagram @ybrap
VIVA Showbiz – Selain permasalah rumah tangga Reza Arap dengan istrinya, Wendy Walters, rupanya tentang perjalanan spiritual Reza juga menjadi pusat perhatian.
Reza Arap mengungkapkan soal kepercayaannya dalam podcast kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo yang belum lama ini diunggah.
Bermula saat Denny Sumargo ingin mengetahui lebih dalam tentang kehidupan pribadi Reza Arap. Ia pun membuka pertanyaan pada Reza Arap tentang agama.
“Reza belum memiliki agama?,” tanya Denny Sumargo, dikutip dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo pada 4 November 2022.
Salah satu personel grup musik Weird Genius itu pun langsung mencoba menjelaskan fakta yang sebenarnya, bahwa ia memiliki agama, hanya saja memang tidak terlalu masuk ke dalamnya.
“Mungkin tidak terlalu into agama, iya. Tapi, gue Buddha,” jawa Reza Arap.
Mendengar jawab Reza Arap itu, Denny Sumargo pun terkejut dan tidak menyangka. Sebab, ia tadinya menyangka Reza Arap beragama Kristen.
“Sumpah lu? Hah?,” tanya Denny Sumargo yang kaget mendengar jawab Reza.
“Sorry ya, maaf ya, gua pikir Kristen,” timpalnya.
Reza Arap kemudian menjelaskan perjalanan spiritualnya selama ini. Mulai dari orang tuanya yang beda agama, ditambah lagi sekolahnya yang juga berbeda agama.
“Nyokap gue muslim dan bokap Kristen, eh sorry bokap gue Buddha,” ungkap Reza Arap.
“Gue dari kecil dididik secara muslim, tapi gue sekolah di Kristen sampe SMA. Jadi, ilmu di kepala gue Kristen, bukan Islam,” jelasnya.
Setelah itu, saat bertemu dengan Wendy Walters dan memutuskan menikah, Reza akhirnya memeluk agama Buddha sebagai keyakinannya.
Mendengar penjelasan Reza Arap, Denny Sumargo kembali bertanya tentang Reza yang lebih condong ke agama yang mana.
“Lu lebih kemana? Jadi kalau manusia itu ada believe system, kebanyakan orang mengacu ke agama. Kalau lu kemana?,” tanya Denny.
“Universe,” jawab singkat Reza.
Denny Sumargo mengaku tidak mengerti maksud dari jawaban Reza Arap. Namun, Reza sendiri sulit untuk menjelaskan itu kepada Denny.
“Gimana menjelaskannya. Ya yang gue percaya universe itu sudah ada cara kerja masing-masing. Se-simple itu. Apapun itu, gue memanusiakan manusia,” pungkas Reza.