Heboh! Lesti Kejora Juga Terancam Diboikot dari TV Seperti Rizky Billar

Rizky Billar dan Lesti Kejora
Sumber :
  • YouTube Rizky Billar

VIVA Showbiz – Pasca terungkapnya ending dari drama kisruh laporan tindak KDRT yang dilakukan Rizky Billar kepada sang istri Lesti Kejora, publik seolah dibuat geram dengan keputusan Lesti yang justru mencabut laporannya di Polres Metro Jakarta Selatan pada Jumat 14 Oktober 2022 lalu.

Daftar Produk Boikot di Medsos Belum Tentu Benar! Pakar: Banyak PHK, Jangan Sampai yang Kena Saudara Sendiri

Tak sedikit yang menyayangkan mengapa pedangdut asal Cianjur tersebut memilih untuk memaafkan sosok yang telah berstatus sebagai tersangka kasus KDRT dan tak melanjutkan perkara hukumnya.

Keputusan Lesti ini pun langsung membuat geger dan kecewa publik. Yuk scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Polisi Bakal Periksa Psikologis Wanita yang Lindas Suami Usai Kepergok Selingkuh di Jaktim

Sontak saja, banyak orang kini merasa bahwa apa yang dilakukan pasangan Leslar tersebut diduga layaknya seperti seperti settingan belaka dan tak bisa memberikan efek jera bagi para pelaku KDRT kedepannya.

Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Photo :
  • Instagram @lestykejora
Deretan Fakta Mengejutkan Melody Sharon, Istri yang Kepergok Selingkuh Tega Lindas-Seret Suami

Dari hal itu pula kini muncul desakan kepada Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) yang akhirnya juga telah mengeluarkan pernyataan soal pelaku KDRT yang dilarang untuk tampil di televisi.

Rupanya desakan untuk pemboikotan juga terancam bakal dihadapi Lesti Kejora, seperti halnya yang telah lebih dulu ditujukan pada sosok Rizky Billar.

Hal ini terjadi usai kasus KDRT yang dilakukan Rizky Billar terhadap istrinya itu mencuat ke publik.

Lesti Kejora dan ayahnya

Photo :
  • Instagram/viralsekali

Tak hanya itu, KPI pun enggan pelaku KDRT bisa dengan bebas muncul di layar kaca karena takut memberikan pandangan yang buruk bagi penonton.

Terbaru, ibu dari Muhammad Leslar Al Fatih Billar ini pun membuat kesal banyak masyarakat Tanah Air karena sang suami. Karena hal itu, netizen pun langsung menyerbu akun KPI dan meminta untuk ikut memboikot ibu dari Muhammad Leslar Al Fatih Billar.

Netter menilai jika Lesti dan Billar merupakan pasangan yang tak bisa memberikan contoh yang baik untuk penontonnya.

Lesti Kejora

Photo :
  • Instagram/lestykejora

"Boikot lesti & billar!! mempermainkan hukum... public figur yang tidak mendidik," komentar warganet seperti yang dikutip laman JagoDangdut.

"Boikot lesty kejora, jgn cm billar," kata lainnya.

"Tolong jgn dtampilkan lagi lesti dan billar di tv. Hanya bikin gaduh indonesia dgn drama KDRT. Ga pantas lg jadi artis. Publik figur yg ga mencontoh," ujar lainnya.

"Tolong pak, Bu, Si Bilar sama Si Lesti di blacklist aja dua² nya, meresahkan!!!!," tandas lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya