Selamat! Dinda Hauw Umumkan Hamil Anak Kedua
- IG @rey_mbayang
VIVA Showbiz – Kabar bahagia datang dari pasangan suami istri, Rey Mbayang dan Dinda Hauw. Melalui unggahan di Instagram pribadinya, Dinda Hauw mengumumkan bahwa saat ini dirinya tengah hamil anak kedua. Dinda mengunggah foto yang menampilkan kebersamaannya dengan sang suami dan buah hati, Shaka.
Ketiganya berfoto dengan latar belakang Kabah. Ya, foto itu diambil ketika Dinda dan Rey tengah  menjalankan ibadah umrah di Tanah Suci Mekah. Rey berpose sedang memegang perut Dinda Hauw.
Scroll untuk melihat berita lebih lengkap.Â
Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Dinda menjelaskan bahwa awalnya ia dan Rey belum mau mengumumkan kabar bahagia tersebut. Namun, karena kabar kehamilan itu terlanjur bocor di media sosial, Dinda dan Rey pun sepakat untuk mengumumkan lebih cepat.
"Bismillah… tadinya belum mau posting karna masih kecil tapi karna udah ada yang bocorin duluan di tiktok ???? dan jadi banyak banget yang nanya , yaudah semoga bisa menambah doa-doa dari teman teman semuanya," tulis Dinda Hauw dikutip VIVA, Selasa, 13 September 2022.
"ADIK NYA SHAKA IS COMING SOON he he he," tulisnya menambahkan.
Kemudian, Dinda meminta doa agar janin yang berada di dalam kandungannya selalu diberi kesehatan hingga nanti lahir ke dunia. Tidak lupa, Dinda juga memberi doa terbaik kepada seluruh pasangan yang tengah berjuang untuk mendapat keturunan.
"Mohon doa nya ya teman-teman semua.. semoga kami menjadi orang tua yang bertanggung jawab atas amanah yang di berikan Allah saat ini, semoga janin nya sehat sampai nanti lahiran," tulis Dinda.
"Dan yang pasti , semoga yang masih belum memiliki keturunan, kita doakan segera di titipkan oleh Allah, aamiinn ya Allah," tambahnya.
Dalam pernyataan yang diunggannya itu, Dinda belum memberi tahu berapa usia kandungannya saat ini. Sebagai informasi, Dinda Hauw dan Rey Mbayang resmi menikah pada tahun 2020 lalu. Pernikahan keduanya sempat mencuri banyak parhatian. Mengingat, Rey dan Dinda memilih jalan taaruf dan tidak berpacaran sebelum menikah.