Wajah Mulus Dikira Perawatan Rp50 Juta, Nagita Slavina: Salah Total

Nagita Slavina.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Showbiz – Nagita Slavina akhirnya menjawab rasa penasaran netizen yang ingin mengetahui resep wajah mulus miliknya. Menyandang gelar Sultan Andara, tak sedikit yang akhirnya berpikir bahwa istri Raffi Ahmad itu menggelontorkan dana puluhan juta untuk merawat kulit wajahnya. Tapi, bagaimana fakta sebenarnya?

Pentingnya Memilih Snack yang Aman untuk Anak, Menurut Nagita Slavina

Hal itu akhirnya terungkap kala Gigi, sapaannya, hadir sebagai bintang tamu di kanal Youtube milik Titi dan Tian, yang diunggah kembali oleh akun gosip. Gigi diminta untuk menjawab pertanyaan mengenai perawatan wajah sebesar Rp50 juta dalam sebulan.

"Perawatan wajah sebulan 50 juta?" tanya Titi Kamal dalam potongan video yang diunggah akun Instagram @bundsthetic, dikutip VIVA, Jumat 26 Agustus 2022. 

Dijamin Seru! Nagita Slavina Hadirkan Makanan dari Berbagai Negara di Jajaran Festival

"Salah total," jawab Gigi dengan cepat.

Nagita Slavina

Photo :
  • YouTube / Titi dan Tian
Kasih Kejutan Ulang Tahun Rayyanza yang Ke-3, Besaran Gaji Sus Rini Jadi Sorotan

Kendati begitu, Titi Kamal rupanya masih penasaran dan tak percaya dengan jawaban ibu dua anak tersebut. Terlebih, Titi Kamal menilai kulit Nagita Slavina begitu mulus tanpa noda dan bekas jerawat. Ternyata, rahasianya ada pada faktor genetik di mana kulit Gigi memang bukan tipe yang sensitif.

"Alhamdulillah memang kulit muka tuh nggak pernah bermasalah," beber Nagita Slavina.

Titi Kamal pun dibuat berdecak kagum dengan jawaban Gigi. Kulit wajah Gigi yang jarang bermasalah menjadi sebuah keuntungan tersendiri karena banyak perempuan justru mengeluhkan kulit yang rentan berjerawat sehingga menggunakan berbagai jenis perawatan mahal. Namun, itu tak dilakukan Gigi.

"Jadi, perawatan gue memang ya udah yang ada aja gitu. Maksudnya nggak yang perawatan berlebihan kayak gitu," tuturnya.

Nagita Slavina.

Photo :
  • Instagram @raffinagita1717

Titi Kamal akhirnya percaya dengan jawaban Nagita Slavina. Tetapi, istri Christian Sugiono itu seolah masih terpana dengan kulit wajah Gigi yang begitu mulus. Bahkan, Titi Kamal berseloroh kulit Gigi begitu licin seperti lantai yang bening.

"Tapi bener guys dilihat dari deket tuh glowing banget. Kayak mau kepleset," selorohnya.

"Ini kan gue di makeup, Ti," jawab Nagita Slavina.

Nagita Slavina buka taman bermain Cipung Land.

Wow! Nagita Slavina Buat Taman Bermain 'Cipung Land' Ada Dimana?

Tak cuma jadi tempat bermain yang banyak mainan anak-anak, di Cipung Land ibu-ibu juga bisa belanja makanan untuk anak-anak, dan sekaligus tempat berkumpul yang nyaman.

img_title
VIVA.co.id
30 November 2024