Terjerat Hukum Deretan Ibu Harus Pisah dengan Anak, Ada PC?

Istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi
Sumber :
  • tvOne

VIVA Showbiz – Sederet public figure ini harus berpisah dengan sang anak akibat kasus yang menjeratnya. Sosok artis seperti Nikita Mirzani, Angelina Sondakh dan lainnya harus berpisah dengan anak lantaran mereka harus mendekam di jeruji besi bertahun-tahun.

Respon Nikita Mirzani saat Netizen Tagih Janji Rp5 Miliar: Gak Usah Ngomongin Uang, 30 Menit Juga Habis

Istri Ferdy Sambo, yakni Putri Candrawathi terancam berpisah dengan sang anak lantaran dirinya juga terseret kasus yang menimpa suaminya. Bahkan, Putri Candrawathi telah ditetapkan sebagai tersangka atas kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat pada bulan lalu. Berikut deretan seorang ibu public figure yang harus berpisah dengan anak karena kasus hukum.

Nikita Mirzani

Bos Rental Mobil yang Tewas Ditembak di Rest Area Tol Sempat Lapor Polisi Namun Ditolak, Warganet Geram!

Nikita Mirzani

Photo :
  • IG @nikitamirzanimawardi_172

Nikita Mirzani pernah tersandung kasus penganiayaan yang dilaporkan Olivia Mae Mande. Pada September 2012, Nikita divonis bersalah dan harus menjalani hukuman selama empat bulan penjara

Pengacara Tewas Ditembak OTK saat Malam Tahun Baru di Bone, Keluarga Ungkap Fakta Mengejutkan

Tak hanya itu, Nikita juga ditetapkan sebagai tersangka kasus penganiayaan terhadap mantan suami, Dipo Latief. Ibu tiga anak itu bahkan dijemput paksa oleh pihak kepolisian pada Kamis malam, 30 Januari 2020. Ia pun harus berpisah dengan ketiga anaknya.

Angelina Sondakh

Angelina Sondakh dan Keanu Massaid

Photo :
  • instagram.com/keanu_massaid

Angelina Sondakh harus mendekam di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur selama 12 tahun. Dirinya pun harus berpisah dengan ketiga anaknya.

Diketahui bahwa Angelina Sondakh ditetapkan sebagai tersangka korupsi proyek Wisma Atlet Palembang oleh KPK pada 3 Februari 2012. Kemudian pada 21 November 2013, Angelina divonis 12 tahun penjara dan di denda Rp 500 juta dari vonis sebelumnya 4 tahun 6 bulan.

Medina Zein

Medina Zein (kiri) menggenakan baju tahanan polisi.

Photo :
  • VIVA/Yeni Lestari

Medina Zein harus mendekam di Rutan Polda Metro Jaya usai ditetapkan sebagai tersangka atas laporan Marissya Icha dan Uci Flowdea. Medina dijemput paksa oleh pihak kepolisian pada 7 Juli 2022 lalu. Ia pun harus berpisah dengan kedua anaknya, yaitu Radit dan Muhammad Syafi Hakim.

Rey Utami

Pablo Benua dan Rey Utami

Photo :
  • reporter

Rey Utami pernah dipenjara karena kasus Ikan Asin. Ia dilaporkan Fairuz A Rafiq pada November 2020 yang lalu atas kasus pencemaran nama baik. Kasus bermula dari video kolaborasi Rey Utami dan Pablo Benua dengan Galih Ginanjar.

Saat itu Galih Ginanjar membahas tentang sang mantan istri dan seolah menghinanya. Video itu pun viral. Hingga akhirnya Fairuz mantan istri Galih Ginanjar melaporkan peristiwa itu. Ketiga divonis bersalah dan mendekam dipenjara selama 16 bulan. Rey Utami pun harus berpisah dengan anaknya yang masih balita, yakni Aaron Tudor Benua.

Nunung

Nunung.

Photo :
  • Instagram @nungers63.id

Komedian Srimulat Tri Retno Prayudati alias Nunung harus dipenjara selama 1 tahun 6 bulan atas kasus penyalahgunaan narkoba. Nunung dan suaminya ditangkap di kediamannya pada 19 Juli 2019 dan terbukti positif menggunakan narkoba jenis sabu. Hal ini membuat Nunung harus menjalani pemeriksaan dan ditahan dalam sel. Nunung pun harus rela berpisah dengan anak-anak dan cucunya.

Putri Candrawathi

Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo

Photo :
  • Istimewa

Sosok Putri Candrawathi bukanlah dari kalangan artis yang terkenal. Namun, dirinya mulai jadi bahan perbincangan lantaran ia terseret kasus suaminya Ferdy Sambo tentang pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo dan istrinya Putri Candrawathi menjadi tersangka atas kematian Brigadir J. Putri Candrawathi pun terancam berpisah dengan sang anak akibat kasusnya tersebut.

Putri Candrawathi dijerat Pasal 340 terkait pembunuhan berencana. Ia terancam hukuman mati usai ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan pembunuhan Brigadir J. Mereka pun harus berpisah dengan anak-anaknya. Bahkan, atas kasus yang menjerat orangtuanya, anak-anak Putri Candrawathi mendapat perundungan di lingkungan sekolah.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya