Di Bully Netizen, Anisa Bahar Sukses Turunkan Berat Badan Hingga 28 Kg

Anisa Bahar.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yasmine Karnita

VIVA Showbiz – Penyanyi dangdut Anisa Bahar mengaku saat ini sedang menjalani program diet. Tampak dari wajahnya yang lebih tirus dan juga bentuk tubuhnya yang terlihat lebih kurus. Jauh sebelum itu, Anisa Bahar memang sering mendapat komentar pedas dari warganet karena berat badannya yang dinilai berlebih. 

7 Kebiasaan Kecil yang Bisa Membantu Turunkan Berat Badan Saat Liburan Akhir Tahun, Wajib Coba!

Ibu dari Juwita Bahar ini seolah-olah menanggapi komentar warganet tersebut dengan bukti nyata. Karena, ia tampil lebih langsing dan awet muda. Sosok Anisa Bahar tidak menampik bahwa salah satu motivasi dirinya untuk menurunkan berat badan karena sering menjadi sasaran bully warganet. 

"Mungkin kalo berubahnya kurusan aja mungkin jadi muka lebih tirus, aku diet," ucap Anisa Bahar saat ditemui wartawan di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. 

Mengenal Diet Timun yang Disebut Ampuh Turunkan Berat Badan Dalam Waktu Singkat, Begini Caranya!

Anisa Bahar.

Photo :
  • VIVA.co.id/Yasmine Karnita

Lebih lanjut, pedangdut yang kini sudah menginjak usia 45 tahun itu mengaku sudah melakukan program diet selama setahun terakhir. Dalam jangka waktu satu tahun itu, ia sukses menurunkan berat badannya sebanyak 28 kilogram. 

10 Manfaat Minum Air Hangat yang Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan

"(Turun) 28 kilo, dari 78 sekarang 50. Kalau dibilang bulan pastinya aku nggak tahu pasti ya, tapi yang saat ini aku jalanin sudah 1 tahunan," tambah Anisa Bahar. 

Sementara untuk alasan utama penyanyi Ratu Goyang itu untuk melakukan diet, karena merasa sudah tak nyaman dengan bentuk badan sebelumnya. Apalagi, ia mengaku mendapatkan bullyan dari warganet karena bentuk badannya. Hal ini membuat dirinya semakin tergerak untuk melakukan program diet. 

"Tujuan aku sehat, selain di-bully sama netizen juga tujuan aku sehat, karena aku sudah nggak nyaman saja dengan badanku," tambah Anisa Bahar. 

Penyanyi dangdut, Anisa Bahar.

Photo :
  • Nuvola Gloria / VIVA.co.id

Ia membutuhkan kerja keras dan kesabaran untuk menurunkan berat badan sampai 28 kilogram seperti yang terjadi pada Anisa Bahar. Ia mengaku harus rajin berolahraga dan minum obat secara rutin yang diberikan oleh dokter untuk menurunkan berat badan itu. 

"Olahraga, aku ada obat juga, cuma obatnya, aku nggak mau share kalau belum ada izin," pungkasnya. 

Wanita ini makan banyak burger (ilustrasi).

10 Tips Ampuh Menahan Lapar Saat Diet, Tetap Lancar Tanpa Derita!

Bagi sebagian orang, rasa lapar menjadi alasan utama mengapa mereka gagal mempertahankan pola diet yang sehat.

img_title
VIVA.co.id
18 Desember 2024