Netizen Heboh Komentari Aksi Lucinta Luna Syukuran Sama Anak Yatim

Lucinta Luna
Sumber :
  • Instagram @lucintaluna_manjalita

VIVA Showbiz – Sosok Lucinta Luna selalu berhasil curi perhatian warganet. Diketahui beberapa waktu lalu ia kembali melakukan operasi plastik untuk memperindah bentuk tubuhnya, mulai dari operasi bibir, hidung, hingga jakun.

Sibuk Urus Soal Kebakaran di Amerika, Netizen Pertanyakan Tugas Uya Kuya Sebagai Anggota Dewan

Potretnya yang sekarang berubah drastis dari yang dulu. Bahkan, banyak yang menyebut jika mirip seperti Jisoo BLACKPINK. Belakangan ini, Lucinta menggelar syukuran untuk wajah barunya. Lalu, bagaimana reaksi warganet? Simak ulasannya berikut ini.

Gelar syukuran dengan anak yatim

Outfit Fuji Saat ke Gedung DPR RI Dinyinyir Netizen: Kalah Sama Member aespa

Lucinta Luna

Photo :
  • Instagram @lucintaluna_manjalita

Usai menjalani operasi plastik besar-besaran, kini Lucinta Luna menggelar acara syukuran bersama anak yatim. Momen tersebut dibagikan oleh Lucinta Luna di akun Instagram pribadinya.

Nagita Slavina Dihujat Usai Kedapatan Makan Bagel Tak Halal di Korea, Netizen: Dia Gak Pernah Salah!

Dalam video yang diunggah di Instagram @lucintaluna_manjalita, transpuan 33 tahun itu terlihat anggun dengan mengenakan busana tertutup dan hijab berwarna ungu. Lucinta Luna terlihat sangat khusyuk saat pembacaan doa yang dipandu oleh seorang ustaz dan disaksikan banyak anak yatim.

Kemudian pemilik nama asli Muhammad Fatah itu membagikan amplop kepada anak-anak yatim yang berbaris. Acara syukuran tersebut digelar untuk mengungkapkan rasa syukur atas wajah dan suaranya yang baru.

"Alhamdulillah selametan wajah baru dan suara baru Ratu," tulis Lucinta Luna dikutip VIVA, Sabtu, 13 Agustus 2022.

Netizen heboh Lucinta Luna gelar syukuran dengan anak yatim

Lucinta Luna

Photo :
  • Instagram @lucintaluna_manjalita

Lucinta Luna menggelar acara syukuran tersebut pada Jumat, 12 Agustus 2022 kemarin. Ia pun tampak bahagia terlihat dari senyumnya yang selalu mengembang sepanjang acara. Ia juga mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan karena bisa menggelar syukuran bersama anak yatim.

"Jumat barokah bersama anak anak yatim … terima kasih ya Allah atas rizkimu," sambungnya.

Unggahan tersebut pun bikin heboh warganet. Meskipun banyak yang heran dengan aksi syukuran yang digelar Lucinta Luna. Namun tidak sedikit pula yang memberikan pujian.

Bingung mau terharu atau heran,”komentar netizen.

Malaikat jadi bingung nyatat amal perbuatannya,”kata yang lain.

Dosa dapet pahala dapet,” tulis netizen.

Apa pun dan bagaimana lihat dari segi positif nya aja,” kata warganet memandang positif.

Di balik kontroversi yang dia buat . Dia punya hati Malaikat. Setidaknya dia bisa berbagi dengan anak-anak yatim yang membutuhkan... Sehat selalu orang baik,” pungkas yang lain mendukung.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya