Istri Ben Kasyafani Sampaikan Pesan Haru di Ulang Tahun Marshanda

Ben Kasyafani, Ines, Marshanda dan Sienna.
Sumber :
  • Instagram @nesyanabila

VIVA Showbiz – Tepat pada 10 Agustus 2022 kemarin, Marshanda merayakan ulang tahun yang ke-33. Mantan istri Ben Kasyafani tersebut mendapatkan banyak ucapan dan doa dari rekan sesama selebriti.

Jadi Cara Diet Ampuh Marshanda dan Amanda Manopo, Ternyata Ini 7 Efek Samping Intermittent Fasting

Termasuk istri Ben Kasyafani saat ini, yaitu Nesya Ayu Nabila atau yang akrab disapa Ines.

Melalui unggahan di Instagram @nesyanabila, istri Ben tersebut membagikan foto bersama Marshanda dan sang putri, Sienna Ameerah Kasyafani.

Pelajaran Penting, Kebiasaan Marshanda Minum Kopi di Usia 15 Tahun Diduga Picu Bipolar

Ines juga menuliskan pesan haru untuk Marshanda yang tengah berbahagia di hari ulang tahunnya itu.

"Alhamdullilah ibu Caca hari ini bertambah usia, semoga Allah paring umur yang barokah, dilancarkan dan dimudahkan semua yang di kerjakan, semua yang di inginkan bisa tercapai," tulis Ines di Instagram, dikutip VIVA, Kamis 11 Agustus 2022.

Rahasia Langsing ala Marshanda, Benarkah Hot Yoga Ampuh Turunkan Berat Badan Lebih Cepat?

Bagi Ines, Marshanda telah menjadi sosok ibu yang sangat hebat bagi putrinya. Meski sebelumnya Marshanda sempat mengeluh bahwa ia telah gagal, namun Ines justru selalu mendengarkan kisah menarik tentang Marshanda dari Sienna.

"Sudah jadi Ibu yang luar biasa hebat, selalu seneng denger cerita-cerita Sienna tentang ibu," lanjutnya.

Dalam pesan tersebut, Ines juga mendoakan Marshanda agar selalu dilindungi oleh yang Maha Kuasa. 

"Semoga Allah selalu melindungi dan memberikan kebarokahan untuk hidupmu," tutupnya.

Kebersamaan Marshanda dengan istri Ben Kasyafani, Nesya Nabila.

Photo :
  • Instagram @marshanda99

Kedekatan Ines dan Marshanda memang sudah sering dibagikan kepada publik.

Pada ulang tahun Ines yang jatuh pada tanggal 13 Juli lalu, Marshanda juga mengunggah foto bersama Ines dan Sienna sekaligus menuliskan pesan untuknya.

"Selamat hari 13 Juli Untuk @nesyanabila (di LA udah 13 Juli). Aman selamat lancar barokah semua urusannya yah," tulis Caca di Instagram @marshanda99, Kamis 14 Juli 2022.

Marshanda juga memberikan dukungan kepada Nesya supaya bisa menjadi istri sekaligus ibu yang baik bagi keluarga kecilnya. 

"Selalu terus belajar jadi istri dan mama yang baik buat Ayaben dan Siennanina. I miss you all especially Sienna," lanjutnya.

"Takecare today and have a blast with your family/friends MaInes," tutup Marshanda.

Marshanda dan Nia Ramadhani

Ditanya Lebih Pilih Jelek tapi Kaya atau Cantik tapi Miskin, Jawaban Marshanda dan Nia Ramadhani Mengejutkan Netizen

Belum lama ini, Marshanda dan Nia Ramadhani menjadi sorotan netizen saat dihadapi pertanyaan: Lebih pilih kaya tapi jelek atau miskin tapi cakep?

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024