Pernah Umroh, Ini Perjalanan Spiritual Kamaya Berpindah Keyakinan

Kamaya Idol
Sumber :
  • IG @kamaya_kamaya

VIVA Showbiz – Penyanyi Kamaya memutuskan untuk berpindah keyakinan ke Kristen pada 2013 lalu. Kamaya mengungkap bagaimana perjalanan spiritualnya hingga menemukan Yesus sebagai juru selamat.

Viral, Lukman Sardi Ajak Desta Pindah Keyakinan

"Ini bukan tentang saya tapi kekuatan tuhan yang mengubah seluruh hidup saya. Saya dilahirkan muslim waktu kecil saya dari TK, SD sekolah muslim, karena saya anak tertua supaya bisa membimbing adik saya. Saat ini sudah 9 tahun saya menerima Tuhan Yesus sebagai juru selamat saya, 2013 saya dibaptis namun sekarang-sekarang ini saya memberanikan dini untuk memberikan kesaksian karena memang ini mungkin waktunya," kata dia mengutip tayangan YouTube Yusuf Manubulu.

Kamaya dilahirkan dari keluarga yang cukup taat agama. Dia juga sempat pergi menjalankan ibadah umroh di usianya yang ke 11 tahun. Perjalanan spirtualnya itu dilakukan saat dia dan ibu serta adik-adiknya menjemput jenazah sang ayah yang kala itu menjadi pramugara untuk mengantarkan jamaah haji.

Top Trending: Kisah 2 Tokoh Hebat Minangkabau Murtad, Jenderal Bintang 1 Termuda Saat ini

Kamaya Idol

Photo :
  • Tangkapan Layar: Instagram

"Keluarga saya adalah keluarga Muslim, kami dididik cukup, kami didatangi guru ngaji, diajarin solat tapi mereka itu Muslim yang moderat. Mereka berteman dengan semua latar belakang suku agama dan tidak membeda-bedakan. Singkat cerita papa saya meninggal di usia 11 tahun, pada saat itu dia pramugara meninggal di Jeddah. Beliau sempat koma jadi kami sekeluarga diberangkatkan ke sana. Sebenarnya untuk memulangkan jenazah ke Indonesia di sana kami juga difasilitasi umroh," ungkap Kamaya.

Kisah 2 Tokoh Hebat Minangkabau Murtad, Ada Adik Pahlawan Nasional

Kamaya meninggalkan agamanya yang dahulu bukan karena sedang terpuruk. Namun hal itu terjadi saat puncak kariernya sebagai penyanyi.

"Saat meninggalkan agama saya yang dulu bukan saya lagi terpuruk tapi saat saya menikmati karier saya. Saat menerima Tuhan Yesus saya melihat semuanya jadi tidak penting lagi daripada Yesus entah kenapa saya enggak ragu meski harus kehilangan karir yang saya bangun bertahun-tahun, enggak merasa rugi. Sudah cukup kasih sayang Tuhan Yesus menemukan harta yang berharaga," katanya.

Kamaya Idol

Photo :
  • IG @kamaya_kamaya

Kamaya mengaku menemukan agamanya saat ini melalui proses yang begitu panjang. Awalnya dia sempat berpacaran dengan sang kekasih yang saat ini suaminya yang berbeda agama.

"Takut diomongin dengan jemaat di tempat mereka khotbah. dan kami justru saya itu awal mula saya pasti awalnya ditolak keluarga tapi entah kenapa ini cowok berani memperjuangkan saya, dia cerita awalnya mamanya menolak tapi justru mamanya salah satu orang paling jasa untuk menemukan Tuhan Yesus, dia berdoa sama Tuhan, bukakan hatinya, saya berdoa. Waw padahal sebagai ibu gembala bukan hal yang mudah menerima saya yang berbeda keyakinan dan dia memeluk saya dan merangkul saya, dia bilang sayang saya, dia bilang kalau kamu menyayangi perempuan ini kamu harus memberitakan Yesus saya yakin mereka doakan saya," katanya.

Kamaya mengungkap sempat diajak oleh mertua perempuannya itu untuk mendengarkan pelayanan yang dilakukannya.

"Beberapa kali saya pernah melihat dia pelayanan dan dengarkan dia khotbah dari beberapa mantan eks Muslim sampai saya diajak dia untuk mendengarkan mantan ex muslim dari berbagai latar belakang. Awalnya menolak dan menggangu saya karena saya masih memegang kepercayaan saya," ujar Kamaya.

Kamaya Idol

Photo :
  • Instagram @kamaya_kamaya

Kamaya yang saat itu merasa risih, mengaku memutuskan untuk berpisah dengan sang kekasih. Namun sang kekasih meminta kesempatan kepada Kamaya untuk memberikannya kesempatan satu kali lagi. Dia ingin pergi ke Israel untuk berdoa dan meminta petunjuk kepada Tuhan di sana. 

"Setelah itu bertahun-tahun saya memutuskan hubungan saya karena enggak make sense gak mungkin gak bener. Terus di satu momen yang buat saya orang kedua yang sangat berpengaruh besar mantan pacar saya yang saat ini suami saya, dia bergumul sama Tuhan dia minta kesempatan satu kali lagi aku ajak kamu ke Israel aku  bergumul dengan Tuhan aku liat tanda Tuhan.  Ini orang gigih banget berbulan-bulan ajak awalnya nolak sampai akhirnya capek," katanya.

Setelah sampai di Israel, ia mendapatkan petunjuk saat rombongannya pergi ke Sungai Yordan. Sejak dari kunjungan itulah secara tiba-tiba ingin dibaptis

Pada akhirnya, Kamaya memantapkan hati untuk pindah agama dari Islam ke Kristen dan dibaptis di sana. Keputusannya itu mantap karena dirinya mengaku mendapat petunjuk dari Tuhan. Keputusannya pindah agama itu tak langsung diberitahukan kepada keluarga. Ia mengaku jika saat dibaptis, ia tak mau ada orang lain yang mengetahuinya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya