Deddy Corbuzier Sarankan Pesulap Merah Berhenti Bongkar Trik Sulap

Marchel Radival atau Pesulap Merah
Sumber :
  • YouTube Deddy Corbuzier

VIVA Showbiz – Marchel Radival atau yang dikenal sebagai Pesulap Merah sedang banyak dibicarakan publik usai berseteru dengan Gus Samsudin dan melaporkannya ke polisi atas tuduhan penipuan.

Diundang ke podcast Deddy Corbuzier, Pesulap Merah menceritakan kronologi perseteruannya dengan Gus Samsudin. Pria tersebut mengaku mendapatkan undangan terbuka secara khusus dari pihak Gus Samsudin untuk membuktikan trik-trik sulap.

Saat itu, Pesulap Merah hendak membuktikan trik yang dilakukan oleh Gus Samsudin untuk mengobati pasiennya. Ia mempertanyakan mengapa orang ahil supranatural atau dukun berkedok agama melakukan trik seperti itu justru dipercaya oleh masyarakat, tetapi pesulap justru sebaliknya. 

"Awalanya konten-konten trik rahasia dukun, salah satu yang dibongkar trik Mas Udin bakar tisu tanpa api. Kalau pesulap yang buat disebut bohongan, kalau orang yang berkedok agama dipercaya, katanya itu ilmu kulhu geni," ujar Pesulap Merah, dikutip VIVA, Senin 1 Agustus 2022.

Pesulap Merah lantas memenuhi undangan yang diterimanya dari Gus Samsudin. Namun, setibanya di Padepokan Nur Dzat Sejati, ia mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan dari pihak keamanan. Sehingga, ia menunggu di luar padepokan karena dilarang merekam kegiatan di dalam.

"Di dalam padepokan kan enggak boleh nyalain kamera, saya nunggu di depan. Lama menunggu baru datang pengacaranya, ketika pengacara datang inilah awal rusuhnya," kata dia.

Berawal dari situ lah, Pesulap Merah dirasa melakukan pencemaran nama baik atas Gus Samsudin karena ia dianggap telah melakukan penipuan berkedok agama. Namun, Pesulap Merah tak gentar dan akan melapor balik Gus Samsudin dengan tuduhan penipuan.

"Saya nyoba, Master Deddy. Saya coba ke polisi, saya laporin. Ini konten hoaks, laporin penipuan. Ternyata kalo kata polisi, kalau bukan korban enggak bisa," katanya.

"Di Indonesia sendiri sebenarnya ada larangan penjualan jimat. Memiliki jimat untuk dibagikan aja enggak boleh. Pasal 546 KUHP. Tapi itu dianggap pasal mandul," ujar dia.

Belum Sempet Nonton Film Exhuma di Bioskop? Yuk, Streaming Mulai 6 Juli 2024

Namun, Deddy Corbuzier justru menyarankan sang pesulap untuk menutup kanal YouTube miliknya dan mengatakan bahwa sudah cukup untuk Pesulap Merah membongkar trik dukun.

"Sebenarnya gue punya saran sama lo sih, lo tutup channel. Maksudnya, membongkar rahasia dukun itu selesai lah menurut gue," kata Deddy Corbuzier.

Ini Cara Pesulap Merah agar UMKM Berbinis Tanpa Gunakan Cara Mistis

"Lo bikin channel baru yang lebih menantang lah. Membongkar rahasia pemerintah misalnya," kata dia.

Pesulap Merah menolak saran tersebut dan mengungkapkan bahwa konten yang ia buat di kanal YouTubenya semata-mata ingin megedukasi masyarakat Indonesia agar tidak mudah tertipu dengan trik-trik sulap.

Pelaku Pembunuhan Bocah Dalam Karung Bakal Dikonfrontir dengan Temannya yang Diduga Dukun

"Karena tujuan saya memang membantu Indonesia, untuk mencapai salah satu tujuannya yaitu mencerdaskan masyarakat Indonesia," kata Pesulap Merah.

Ilustrasi mobil polisi di lokasi kejadian.

Modus Komplotan Dukun di Priok Tipu Wanita Lansia hingga Rp500 Juta, Ritual Bisa Usir Setan

Komplotan dukun membual bahwa anak korban akan diambil setan jika tak melakukan ritual. Syaratnya mesti berikan harta senilai Rp500 juta.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024