Paula Verhoeven Beri Uang ke Bonge, Nominalnya Fantastis!

Paula Verhoeven ambil bagian dalam gelaran Citayam Fashion Week bersama Bonge
Sumber :
  • IG @paula_verhoeven

VIVA Showbiz – Fenomena Citayam Fashion Week (CFW) masih menjadi buah bibir di publik. Bahkan model Paula Verhoeven ikut turun ke jalan melihat fenomena yang terjadi di kawasan Sudirman dan sekitarnya ini. 

Paula Verhoeven Terharu Masih Diingat Anak-Anaknya Saat Rayakan Ulang Tahun: Alhamdulillah Diundang

Pada 18 Juli silam, Paula mendatangi kawasan tersebut dalam rangka meramaikan CFW. Ia pun juga memamerkan jalan bak model di zebra cross yang diubah menjadi catwalk. Tak sendiri, istri dari Baim Wong ini menggaet Bonge, salah satu remaja yang namanya mencuat karena CFW. Paula tak segan-segan menggandeng tangan Bonge ketika melewati zebra cross.

Paula Verhoeven

Photo :
  • Tangkapan Layar: Instagram
Di Ulang Tahun Kiano ke-5 Tahun, Paula Verhoeven Akui Belum Jadi Sosok Ibu yang Sempurna

Rupanya, antusiasme Paula terhadap CFW tak hanya sampai di sini. Perempuan kelahiran 18 September 1987 ini sampai mendatangi rumah Bonge di kawasan Bojong Gede untuk memberikan apresiasi. Sampai di sana, ia bertemu dengan ibu dan adik dari Bonge.

Setelah berbincang-bincang dengan keluarganya, Paula mengumumkan bahwa ia memiliki ide mengadakan acara besar untuk membuat Citayam Fashion Week lebih terkenal. 

Kiano Ulang Tahun, Paula Verhoeven: Alhamdulillah, Mamah Gak Kelupaan Diundang

“Jadi karena kamu viral, terus kamu bisa menaungi anak-anak muda zaman sekarang, terlebih di daerah Citayam dan sekitarnya, kamu bisa jadi role mode, aku punya ide, kita bikin event gede. Setuju nggak?” kata Paula dengan semangat dalam video di kanal YouTube Baim Paula yang diunggah pada 20 Juli 2022.

Warga di sekitar yang ikut menonton pun bersorak girang mendengar gagasan dari Paula.

Ia melanjutkan, “kita mau bikin event Citayam Fashion Week! Jadi kita bisa menjembatani kreativitas anak-anak zaman sekarang.”

Bonge Citayam Fashion Week

Photo :
  • Instagram @bonge.real

Kemudian asisten dari Paula membawa dua koper yang berisi uang tunai. Tak tanggung-tanggung, nominalnya mencapai Rp500 juta!

“Jadi, Baim Paula akan mengajak Bonge untuk bikin event Citayam Fashion Week. kita udah sediain uang sebesar 500 juta rupiah,” ujar Paula sambil membuka koper tersebut.

Paula dan Baim berniat untuk membuat Citayam Fashion Week menjadi acara tahunan.

“Kita pengen ngajak kamu nih, yang punya pengaruh ke anak-anak muda sekarang. Jadi kita pengen bikin event Citayam Fashion Week menjadi event yang luar biasa, insya Allah bisa jadi event tahunan,” ucap Paula panjang lebar.

Paula Verhoeven dan Baim Wong.

Photo :
  • Instagram @paula_verhoeven

Ia meminta Bonge untuk mengajak teman-temannya berpartisipasi dalam acara ini. Uang tersebut rencananya akan digunakan sebagai hadiah para peserta.

“Kamu bisa ngajak temen-temen kamu. Jadi kalian semua bisa ikutan ajang ini karena hadiahnya luar biasa, kita punya ratusan juta rupiah buat kalian semua!,” pungkas Paula.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya