Keisya Levronka Gagal Nyanyikan Lagu Sendiri, Netizen: Mending Lipsing
- Instagram @keisyalevronka
VIVA Showbiz – Penyanyi jebolan pencarian bakat, Keisya Levronka diketahui kerap kali gagal membawakan lagu miliknya ‘Tak Ingin Usai’. Acap kali nadanya selalu kepleset di nada high note, dimana nada itu adalah kunci keberhasilan lagu tersebut.
Beberapa kali memang Keisya Levronka gagal mengambil nada itu. Hal itu membuat netizen berspekulasi bahwa Keisya Levronka gagal membawakan lagunya sendiri dan penggemar pun kecewa.
Tak sedikit juga tiap kali Keisya tampil di sebuah acara menyanyikan lagu ‘Tak Ingin Usai’ menunggu part itu. Banyak warganet yang ketar-ketir saat membawakan lagu itu.
Diduga gugup
Nama Keisya Levronka memang mulai naik daun saat merilis lagu ‘Tak Ingin Usai’. Diketahui bahwa saat kompetisi ia tak berhasil memenangkan acara tersebut, bahkan ia hanya sampai 12 besar.
Meski kerap kali merilis single, dirinya tak banyak mendapat tawaran nyanyi off air maupun on air. Baru di lagu ‘Tak Ingin Usai’, banyak job nyanyi. Diduga, Keisya merasa gugup saat tampil menyanyikan lagu itu di beberapa acara.
Keisya Levronka kembali hebohkan publik saat dirinya tampil di sebuah acara besar. Diduga ia gugup saat menyanyikan lagunya. Hal ini lantaran dirinya harus menghadapi ratusan penonton yang heboh meneriaki namanya, sehingga membuatnya makin gugup.
Keisya pun berusaha profesional dan tetap menyanyikan lagu sampai selesai meski ada nada yang cacat di tengah. Wajah paniknya ia tutupi dengan beberapa kali memejamkan mata.
Tak pernah kapok dihujat
Meski beberapa kali gagal menyanyikan lagunya sendiri, Keisya rupanya tak kapok dihujat netizen. Bahkan, beberapa kali videonya dijadikan parodi, hingga ia meroasting dirinya sendiri sebelum tampil dalam sebuah acara di Surabaya yang sempat viral di TikTok.
Netizen Ikut Deg-degan
Sebelum dirinya tampil menyanyikan lagu ‘Tak Ingin Usai’ secara off air maupun on air, lagunya sangat disukai semua orang lantaran penjiwaannya yang luar biasa, dan maknanya yang mendalam.
Semenjak ia nyanyikan secara off air di beberapa acara gagal saat nada tinggi, netizen ketar-ketir saat mendengar bagian itu. Banyak netizen yang kecewa dengan Keisya.
“Deg-degan bangeet semalem nonton, pas di nada itu gw sampe teriak saking refleknya,”komentar warganet di postingan @nyinyir_update_official.
“Setiap kali dia nyanyi nada tinggi, w yang deg-degan. Kenapa bisa begini,”komentar lainnya.
“Emang maksa, meskipun suaranya bagus tapi kalo lagunya ga sesuai sama karakternya ya susah. Semoga setelah ini dia dapet lagu yang sesuai sama vokalnya,”komentar warganet.
“Gue rasa di aini bukan penyanyi yang cerdas. Mengulangi kesalahan yang sama. Rasanya kalo emang berulang kali fals saat live bisa di improve nada pas part itunya. Daripada gagal muluk. Bagus ga harus selalu nada tinggi,”komentar lainnya.
“Mending lipsing aja ya kan,”komentar yang lain.