Usai Nikah Sederhana, JLo - Ben Affleck Bakal Gelar Resepsi Besar

Ben Affleck dan Jennifer Lopez.
Sumber :
  • Instagram @bendos_everyday

VIVA Showbiz - Setelah resmi menikah dan mengadakan acara sederhana yang tertutup, Jennifer Lopez dan Ben Affleck berencana akan mengadakan pesta besar-besaran.

Perjalanan Cinta Christine Hakim dan Jeroen Lezer, Dinikahkan Mendadak di Mekkah Gegara Kekunci di Kamar

Sebelumnya, JLo dan Ben Affleck telah melangsungkan pernikahan di A Little White Chapel di Las Vegas, Amerika Serikat, pada Sabtu 16 Juli 2022 lalu. Acara tersebut dihadiri oleh sekelompok kecil teman dekat dan keluarga kedua belah pihak.

"Jen dan Ben masih berencana untuk segera menggelar perayaan besar bersama keluarga dan para sahabat untuk merayakan cinta mereka dengan cara yang lebih besar," kata seorang sumber seperti diberitakan ET, dikutip VIVA, Rabu 20 Juli 2022.

Kini Sah Secara Agama dan Negara, Mahalini dan Rizky Febian Akhirnya Punya Buku Nikah

Kabar tersebut juga dibenarkan oleh sumber lain yang mengatakan bahwa pasangan tersebut akan segera menggelar pesta yang besar dalam beberapa minggu ke depan di Georgia.

Ben Affleck dan Jennifer Lopez.

Photo :
  • Instagram @tag24_hamburg
Rizky Febian dan Mahalini Nikah Ulang, Keluarga Hadir Menyaksikan

"Pasangan yang baru menikah itu telah menjaga perayaan tersebut seminimal mungkin karena mereka berencana untuk mengadakan acara yang lebih besar dalam beberapa minggu ke depan," ujar sumber itu.

"Keduanya telah menikah sebelumnya dan ingin merahasiakan pernikahan sebelum mereka berencana mengadakan perayaan besar di Georgia," lanjutnya.

Pernikahan JLo dan Ben Affleck yang sempat dirahasiakan itu bak sebuah mimpi yang menjadi kenyataan. Mengingat perjalanan kasih mereka yang tidak mudah dan telah melalui banyak hambatan. 

"Pernikahan di Vegas terjadi sangat cepat. Ketika sudah selesai, mereka makan pizza dan kembali ke Los Angeles," kata sumber itu.

Jennifer Lopez dan Ben Affleck

Photo :
  • Instagram

Sumber lainnya mengungkapkan bahwa Jennifer Lopez dan Ben Affleck sebelumnya sudah merencanakan pernikahan dan ingin diadakan secara tertutup. Pernikahan yang hanya dihadiri oleh orang terdekat itu juga dihadiri dua anak JLo dan tiga anak Affleck. 

Saat ini, JLo dan Ben Affleck tengah sibuk mempersiapkan acara resepsi pernikahan sambil menikmati masa pengantin baru mereka.

"Mereka sudah merencanakan ini bersama, tapi yang jelas Jen punya visinya sendiri dan memimpin perencanaan resepsi pernikahan ini," ujar sumber itu.

Jennifer Lopez dan Ben Affleck telah resmi menikah pada Sabtu 16 Juli 2022. Dalam acara itu, JLo tampak anggun memakai gaun berwarna putih yang dimilikinya dari film lama yang ia perankan.

Jennifer Lopez di karpet merah Golden Globes 2020

Photo :
  • Instagram/jlo

Sedangkan Ben Affleck memakai jas berwarna putih yang dipadukan dengan dasi dan celana hitam yang ada di lemarinya sendiri. Pernikahan yang sangat sederhana itu dihadiri oleh sekelompok kecil orang terdekat JLo dan Affleck.

Pasangan tersebut sempat bertunangan pada 2002, namun berpisah dua tahun kemudian. JLo dan Ben Affleck kembali bertunangan pada April 2022 lalu dan resmi menikah di bulan Juli 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya