Kasus Penganiayaan di Bar, Claudio Martinez Dilaporkan Balik ke Polda

Mantan pesepak bola Claudio Martinez dilaporkan oleh Ade Kurniawan
Sumber :
  • VIVA/ Rahmat Fatahillah Ilham

VIVA Showbiz – Mantan pesepak bola Claudio Martinez dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh Ade Kurniawan terkait kasus penganiayaan. Hal tersebut dikonfirmasi kebenarannya oleh kuasa hukum Claudio yang bernama Mendi Hermawan. 

Terpopuler: Siswi Kristen Sekolah di Madrasah Islam Dapat Bantuan, Rekam Jejak Ketua KPK Baru

Kuasa hukum Claudio tersebut menduga pihak yang melaporkan Claudio adalah karyawan dari bar di Jakarta Selatan yang dilaporkan oleh kliennya itu. 

"Kalau dari pihak sana karyawan sana juga buat laporan kepada kita. Panggilan kepada klien kita itu besok hari Kamis," kata Mendi Hermawan dalam keterangannya di Polda Metro Jaya, Rabu 13 Juli 2022.

Tampang 2 Pria yang Berlagak Jagoan Keroyok Sopir Taksi Online di Tol, Motifnya Persoalan Sepele

Kemudian, kata Mendi, Claudio akan diperiksa sebagai terlapor pada Kamis 14 Juli 2022 di Polda Metro Jaya. Mantan pesepakbola itu dilaporkan balik atas dugaan penganiayaan. 

"Besok kita dipanggil untuk klarifikasi sebagai terlapor. Dia dilaporkan masuk ke Pasal 351. Itu yang aneh makanya nanti kita minta keadilan ini benar-benar ditegakkan," ucap Mendi. 

2 Pelaku Pengeroyok Sopir Taksi Online di Tol Dalam Kota Saat Bawa Penumpang Ditangkap

Mendi menambahkan, kliennya yaitu Claudio Martinez menghormati hak warga dalam membuat laporan. Namun, dia meminta penyidik bersikap adil dalam kasus tersebut. 

"Memang semua warga negara punya hak melapor. Cuman nanti penyidik harus bersikap adil dan fair. Kita yakin klien kita tidak pernah memukuli orang," tutur Mendi. 

Sebelumnya diberitakan, Artis sinetron Claudio Martinez, menjadi korban pengeroyokan di sebuah tempat hiburan malam di kawasan Mega Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan. Aksi pengeroyokan ini terjadi pada Sabtu, 2 Juli 2022 sekitar pukul 01.30 WIB.

Berdasarkan keterangan video di akun instagram @merekamjakarta, pengeroyokan berawal saat kaki Claudio Martinez diinjak salah seorang pelayan di bar tersebut. Kemudian, Claudio sempat menegur hingga akhirnya terjadi cekcok.

"Namanya mungkin pengaruh alkohol, suamiku tegur. Eh terlibat omongan dengan waiters-nya dan mendorong dada suami saya hingga suami saya marah dan menabok bahu si waiters," ujar istri Claudio Martinez, Ana, dikutip dari akun instagram @merekamjakarta, Senin, 4 Juli 2022.

Ana menyebut, pihaknya sudah melaporkan aksi pengeroyokan terhadap suaminya, Claudio Martinez itu ke Polda Metro Jaya. Laporan ini teregister dengan nomor LP/B/3318/VII/2022/SPKT/POLDA METRO JAYA. Ana meminta agar kasus pengeroyokan yang menimpa suaminya itu terus diusut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya