Potret Kedekatan Ariel NOAH dan BCL, Netizen Curiga Pacaran
- Tangkapan Layar
VIVA – Ariel NOAH dan BCL alias Bunga Citra Lestari kembali menjadi pusat perhatian publik setelah dikabarkan memiliki kedekatan. Hal ini karena mereka berdua sering tampil bersama di berbagai momen, sampai isu pacaran pun mencuat ke publik. Tapi sayang, keduanya tidak memberikan penjelasan apapun terkait dengan hubungan mereka sebenarnya.Â
Tak ayal kedekatan antara Ariel NOAH dan BCL ini didoakan oleh para penggemar yang menginginkan mereka berjodoh. Apalagi, baik BCL maupun mantan kekasih Luna Maya, Ariel NOAH sama-sama menyandang status jomblo. Selain itu, setelah kepergian Ashraf Sinclair, BCL sering dicocokkan oleh warganet dengan Ariel.Â
Seperti yang diketahui, aktris sekaligus penyanyi yang akrab disapa Unge ini memang telah berteman dekat dengan Ariel NOAH. Mereka rupanya sudah bekerja sama selama 15 tahun. Karena sudah berteman sejak belasan tahun lalu, BCL bahkan mempunyai julukan khusus untuk ayah satu anak ini, yaitu Virgo Boy.Â
Kedekatan Ariel NOAH dan BCL
Bahkan, baru-baru ini kedekatan Ariel Noah dan BCL terungkap di salah satu akun penggemar @dearbuna_. Mereka tidak segan-segan untuk memamerkan foto bersama. Walaupun tak berdiri berdampingan, tapi vokalis asal Bandung ini berada di belakang Unge di dekat tembok. Sementara BCL asyik memegang ponsel untuk mengambil fotonya.Â
Pose ini tampaknya diambil di sebuah studio milik BCL. Terlihat, Ariel mengenakan pakaian santai dengan sweater berwarna abu-abu sambil tertawa lepas di kamera. Sementara di depannya ada perempuan cantik menggunakan jeans berwarna biru sambil mengacungkan dua jari tangan kanan di dekat pelipis dengan pose tertawa.Â
Pamer Senyuman Bersama Adik Ipar
Sementara itu, di unggahan kedua, mantan istri Ashraf Sinclair ini tidak datang sendirian, ia terlihat mengajak adik iparnya, Aishah Jennifer. Ketiganya terlihat kembali berpose selfie sambil memamerkan senyum manis dengan BCL yang tidak jauh-jauh dari Ariel NOAH.Â
Bernyanyi di Studio
Sementara itu di unggahan berikutnya, Ariel NOAH dan BCL terlihat sudah berada di sebuah studio nyanyi. BCL terlihat memakai jaket jeans oversize dan terdapat mic di depannya. Sementara itu, Ariel dengan sigap memegang kertas yang tampaknya adalah lirik lagu. Mereka berdua kembali bernyanyi bersama di panggung studio.Â