Haru, Doa Nabila Ishma Untuk Eril Bikin Nyesek
- IG @nabilaishma
VIVA – Pencarian putra sulung Ridwan Kamil yang terseret sungai Aare, Berns, Swiss membuahkan hasil. Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz ditemukan di bendungan Engehalde. Proses pencarian diketahui dilakukan selama 14 hari.
Kekasih Eril, Nabila Ishma mengunggah foto Bersama dan mengungkapkan pesan yang bikin haru. Nabila mengatakan jika dirinya merasa Bahagia selama ini. Ia Bahagia karena Eril dengan tulus memberikan perhatian dan kasih sayangnya.
“A Erill, anak baik. Terimakasih sudah membuat aku bahagia selama ini. Terimakasih sudah dengan tulus memberikan perhatian dan kasih sayang bukan cuma untuk aku tapi juga keluarga aku. Terimakasih untuk setiap pelajaran yang kamu kasih,”tulis Nabila di Instagram miliknya dikutip VIVA, Jumat, 10 Juni 2022.
Nabila mengatakan jika Eril tak memiliki rasa sakit yang ditinggalkan. Nabila merasakan jika ribuan kenangan manis dirasakan dan mewarnai hidupnya.
“Terimakasih juga selalu menguatkan aku disaat aku ragu dengan diriku sendiri. Ril, Gaada satupun rasa sakit yang kamu tinggalkan, cuma ribuan kenangan manis yang akan selalu menjadi warna di hidup aku,”tambahnya.
“Kamu pergi dengan cara yang sangat indah a eril. Kamu yang selalu tersenyum dan wangi, juga pulang dengan keadaan yang serupa. Aku yakin, dimanapun kamu berada sekarang pasti kamu ada di tempat yang terbaik dan kamu pasti Bahagia,” imbuhnya lagi.
Nabila akan berusaha menepati janjinya untuk bahagia dan banyak senyum. Janji itu tertulis dalam sepucuk surat yang diberikan Eril kepada Nabila di hari ulang tahun Nabila.
“Aku akan meneruskan kebaikan-kebaikan kamu dengan caraku ril. Aku gaakan berhenti selalu mendoakan kamu dari sini. Insyaallah aku kuat dan ikhlas karena banyak sekali yang mendoakan kamu ril,”tulisnya.
“Sebentar lagi kita ketemu lagii rill. Setelah itu, kamu bisa pulang dengan tenang.. Insyaallah kita bisa bertemu lagi suatu saat nanti di syurga Allah,” tutup tulisan itu di instagram.
Ridwan Kamil memastikan jenazah anak sulungnya Eril yang hanyut di sungai Aare Bern Swiss akan pulang ke Tanah Air untuk dimakamkan di Bandung akhir pekan ini.
Mantan Wali Kota Bandung itu memastikan jenazah putranya sudah dimandikan dan dipenuhi hak-haknya sebagai seorang Muslim.
"Hai Eril saatnya kamu pulang ke tanah air, untuk menghaturkan terima kasih kepada jutaan yang mendoakanmu,"jelas Ridwan Kamil dalam akun Instagram @ridwankamil, Jumat 10 Juni 2022.
Ridwan Kamil mengaku langsung memandikan jenazah putra sulungnya usai ditemukan kepolisian Swiss di bendungan. Ia memastikan kondisi tubuh almarhum masih utuh meski terbawa arus sungai selama dua pekan.
"Saya bersaksi jasad Eril wangi seperti wangi daun eucalyptus. Sungguh mukjizat kecil yang sangat kami syukuri," ujar Ridwan Kamil, Jumat 10 Juni 2022.
"Maha besar Allah atas ijinMu, selama 14 hari di sungai Aare benar - benar melindungi dan mensucikan jasadnya dari marabahaya," lanjut Ridwan Kamil.