Pesan untuk Istri, Doni Salmanan: Jangan Tergoda yang Aneh-aneh

Doni Salmanan dan istri
Sumber :
  • Instagram @dinanfajrina

VIVA – Usai tersandung dugaan kasus penipuan Binary Option, Doni Salmanan merayakan ulang tahun sang istri, Dina Fajrinan di balik jeruji besi. 

Melody Istri yang Tega Lindas Suami Sempat Pergi ke Bali Bareng Pacar Sebelum Kepergok

Bertepatan dengan usianya yang ke 24 tahun, Dina Fajrinan merayakan momen ulang tahun yang tidak biasa dengan sang suami. Seperti yang ditulis Dinan dalam unggahan Instagramnya, ulang tahun kali ini dirayakan dengan tiup lilin dan potong kue bersama Doni Salmanan yang sedang berada di sel tahanan. 

"Hari ini ketemu dan tiup lilin bareng pak suami; pas pulangnya dikasih surat- makasih ya sayangku cinta hidupku, suami dunia akhiratku, i love you forever and ever," tulis akun @dinanfajrina di Instagram, dikutip VIVA, Senin 6 Juni 2022.

Istri yang Lindas dan Seret Suami Ternyata Selingkuh dengan 2 Pria

Dalam unggahan tersebut, Dinan mangabadikan secarik kertas yang berisi tulisan tangan Doni Salmanan. Dalam surat itu, Doni mengungkapkan isi hatinya yang telah lama tidak bisa ia ungkapkan kepada istri tercintanya. 

Doni Salmanan dan istri

Photo :
  • Instagram @dinanfajrina
Tampang Melody Sharon, Istri yang Lindas Suami Usai Kepergok Selingkuh

"Selamat ulang tahun untuk istriku yang paling baik yang paling soleha panjang umur dan sehat selalu ya, doa terbaik dari suamimu," tulis Doni Salmanan dalam suratnya. 

"Terima kasih sudah hadir dalam hidupku dan jadikan aku pribadi yang lebih baik. Aku selalu memelukmu dalam doa setiap hari, setiap detik, setiap beribadah. Aku gak kuat nulis suratnya, gak bisa  banyak-banyak. Pokoknya semoga aku cepat bebas biar bisa kumpul bareng lagi, i love you," lanjut Doni Salmanan.

Doni Salmanan juga menyampaikan harapannya agar keluarga kecilnya itu selalu utuh hingga maut yang akan memisahkan mereka. 

Dalam surat yang lain, Doni Salmanan menuliskan segala isi hatinya kepada sang istri. Doni juga menjelaskan kondisinya di dalam sel tahanan. Meskipun keadaan cukup berat, Doni mengaku tetap semangat menjalani hari-harinya di balik jeruji besi.

Doni Salmanan

Photo :
  • Instagram

Pernikahan Doni Salmanan dan Dinan Fajrina baru berusia seumur jagung, namun cobaan yang berat menerpa rumah tangga mereka. Doni menganggap kondisi ini sebagai cobaan baginya dan Dinan untuk lebih dewasa ke depannya. 

Doni meminta sang istri untuk bersabar, tabah, dan tidak patah semangat. Ia juga meminta Dinan untuk menunggunya dan tidak sampai tergoda dengan hal lain di luar sana.

"Kamu yang sabar ya sayangku, yang tabah. Jangan patah semangat, tetap harus berjiwa besar yaaa. Jaga hati juga jangan sampai tergoda dengan yang aneh-aneh!," pesan Doni Salmanan untuk sang istri. 

Selain itu, Doni Salmanan juga menuliskan kerinduannya kepada sang istri. Segala hal terkait Dinan Fajrina membuat Doni Salmanan rindu di setiap malam, mulai dari melihat senyum Dinan hingga kebiasaan mereka jalan-jalan di malam hari sambil membeli camilan.

"Tapi kerinduan ini hanya bisa aku panjatkan doa kepada Tuhan supaya kamu selalu sehat dan lancar segala urusan kamu," ungkap Doni Salmanan. 

Sebagai informasi, Doni Salmanan ditetapkan sebagai tersangka kasus investasi bodong trading binary option lewat aplikasi Quotex pada Selasa malam, 8 Maret 2022. Doni dijerat pasal berlapis. Pria kelahiran 1998 itu dipersangkakan terkait judi online, penyebaran berita bohong (hoaks) melalui media elektronik dan atau penipuan/perbuatan curang dan atau tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya