Mona Ratuliu dan Buah Hati Sumbang Potongan Rambut, Buat Apa? 

Mona Ratuliu dan Syanaka Kania Salsabilla
Sumber :
  • VIVA/ Redvika

VIVA – Melakukan kegiatan amal tak melulu harus dilakukan dengan cara memberikan donasi berupa materi. Ada cara lain dan menarik dilakukan Mona Ratuliu untuk mengajarkan buah hatinya melakukan kebaikan. Tak banyak dilakukan orang, Mona mengajarkan si kecil memberikan donasi sederhana, berupa potongan rambut. Buat apa ya kira-kira? 

7 Manfaat Buah Matoa, Ampuh Cegah Jerawat sampai Penyakit Kanker

Rambut yang sehat dan berkilau tidak hanya dapat dirasakan oleh diri kita sendiri. Tetapi ternyata, bisa juga dimanfaakan untuk orang lain dengan membantu pembuatan dan pendistribusian wig bagi teman-teman pengidap kanker

Seperti yang disampaikan oleh Agus Nugraha, selaku Head of Marketing Hair Care PT Unilever Indonesia, Tbk dalam acara press conference Kampanye Berbagi Kebaikan oleh Lifebouy Shampoo bersama Yayasan Kanker Indonesia (YKI). 

Penyakit Kanker Kembali Kambuh, Komedian Senior Qomar Dirawat di RS

Lifebuoy Berbagi Kebaikan

Photo :
  • VIVA: Bunga

Agus menyampaikan bahwa berbagi kebaikan sebenarnya mudah, bisa dilakukan dengan banyak cara, dan hanya dengan menggunakan rambut yang sehat kita juga dapat berbagi kebaikan. 

10 Negara dengan Penderita Kanker Terbanyak, Hasilnya di Luar Dugaan!

“Kita punya kampanye terbaru, yang disebut Berbagi Kebaikan. Berbagi kebaikan itu sebenarnya simpel, bisa apa aja. Malahan dengan punya rambut yang sehat, juga dapat berbagi kebaikan,” ujar Agus Nugraha di Bale Nusa, Sate Khas Senayan, Jl. Pakubowono, Jakarta Selatan, Kamis, 2 Juni 2022. 

Aktris sekaligus presenter, Mona Ratuliu beserta buah hati, Syanaka Kania Salsabilla (Nala) juga turut terlibat dalam kampanye ini dengan menyumbangkan potongan rambut mereka sebagai dukungan terhadap para pejuang kanker.

Mona merasa sangat senang telibat dalam kampanye ini yang dapat memberikan kebahagiaan bagi orang lain. Mona juga berharap apa yang dia lakukan bersama buah hatinya bisa memberikan kebaikan juga untuk anak-anak yang lain. 

“Semoga mereka jadi jauh lebih tahu bahwa banyak hal yang bisa dilakukan untuk berbagi kebahagiaan kepada orang lain,” jelasnya.

Jika tertarik juga melakukan kebaikan seperti Mona Ratuliu dan buah hati, kalian juga bisa ikut dalam kampanye ini. Caranya, kirimkan potongan rambut kalian yang diikat dan sudah dicuci bersih lalu potongan rambut tersebut dimasukan ke dalam amplop/zip lock yang tahan air. Lalu bisa langsung kirim amplop tersebut ke alamat PO BOX Lifebuoy Berbagi Kebaikan Jakarta 12000. 

Penulis: Bunga 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya