Sebelum Mualaf, Ini Keyakinan yang Dianut Suami Maudy Ayunda
- Tangkapan Layar
VIVA – Kabar pernikahan Maudy Ayunda masih menjadi perbincangan hangat. Aktris dan penyanyi itu resmi disunting seorang pria berdarah Korea Selatan bernama Jesse Choi pada Minggu, 22 Mei 2022.
Menurut keterangan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, Bunyamin, acara pernikahan itu digelar di kediaman Maudy Ayunda sekitar pukul 09.00 WIB.
Prosesi ijab kabul Maudy Ayunda dan Jesse Choi dilakukan dengan menggunakan bahasa Inggris dan berjalan dengan lancar.
“Alhamdulillah dilaksanakan ijab kabul menggunakan bahasa asing, mungkin karena sudah latihan, sehingga saat sekali mengucapkan, kedua saksi menyatakan sah,” kata Bunyamin saat ditemui di kantornya pada hari Senin, 23 Mei 2022.
Menurut Bunyamin, prosesi akad nikah Maudy dan Jesse berlangsung dengan mengusung adat Jawa. Maudy dan Jesse tampil serasi mengenakan busana pernikahan berwarna putih.
“Menggunakan adat Jawa modern, pakaian putih menjuntai ke lantai, cowoknya pakaian jas putih sehingga tampak serasi,” kata Bunyamin.
Suami pemeran film Habibie & Ainun 3 itu, Jesse Choi merupakan pria berkewarganegaraan Amerika Serikat. Sebelum meminang Maudy, Bunyamin menyatakan, Jesse mengucap dua kalima syahadat dan memeluk Islam.
Jesse resmi menjadi mualaf pada tanggal 25 Maret lalu. Prosesi pengucapan dua kalimat syahadat dilakukan di Masjid Istiqlal Jakarta.
Menurut Bunyamin, Jesse tidak memiliki keyakinan atau ateis sebelum memeluk agama Islam.
“Calon suaminya itu sudah mualaf. Dari sebelumnya tidak beragama, ateis menjadi Islam. Dilakukan pada 25 Maret di Masjid Istiqlal yang dipandu profesor KH Nazarudin Umar. Itu sesuai dengan sertifikat Islam yang kami terima,” kata Bunyamin.