Ini yang Aktor Fauzi Baadilla Lakukan untuk Menambah Kepercayaan Diri

Fauzi Baadilla
Sumber :
  • instagram @fauzibaadilla__

VIVA – Lama tak terdengar kabarnya, aktor Fauzi Baadilla kini muncul kembali tertangkap kamera. Namun kemunculannya bukan untuk bermain di film baru.

Daftar 10 Aktor Korea Paling Populer di Tahun 2024

Pria kelahiran 25 September 1975 rupanya mengunjungi sebuah klinik kecantikan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada 16 Mei 2022. 

Kunjungan Fauzi ke klinik kecantikan karena ia ingin melakukan transplantasi rambut. Selama ini pria yang berakting dalam film Mengejar Matahari sering terlihat dengan rambut cepak.

8 Bintang Drama Korea Ini Ternyata Lahir di Luar Negeri, Siapa Saja?

Peristiwa ini Fauzi juga bagikan melalui akun Instagram-nya @fauzibaadilla__ 

Banyak Acara Batal Usai Korsel Sempat Umumkan Darurat Militer, Gimana Idol dan Aktor yang Lagi Wamil?

Ada beberapa alasan mengapa Fauzi menjalankan transplantasi rambut. Ia mengungkapkan bahwa yang pertama adalah untuk segi estetika.

Lalu yang kedua yakni karena jika bermain film lagi, Fauzi membeberkan kalau ia bakal membutuhkan rambut. 

Tak hanya itu, Fauzi mengatakan transplantasi yang ia lakukan juga untuk meningkatkan tingkat kepercayaan diri. Fauzi bilang dengan adanya 4000 helai rambut baru yang ditanam di kulit kepala, ia merasa kece saat mengaca.

Selain menceritakan alasan di balik treatment transplantasi rambut, Fauzi juga menyatakan selama proses tersebut ia merasakan hanya sedikit sakit. Rasa sakit tersebut justru hadir saat obat bius yang ada di kepalanya mulai berkurang.

Fauzi Baadilla merupakan aktor yang telah membintangi sederet film ternama. Debutnya di dunia akting terlaksana pada tahun 2003 silam melalui film komedi Kwaliteit 2.

Setelah itu, dirinya banjir tawaran untuk akting di film-film. Beberapa film yang pernah dimainkan olehnya antara lain Tentang Dia, Jakarta Undercover, Suami-suami Takut Istri The Movie, Pertaruhan, serta Kembalinya Anak Iblis.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya