Potret Persalinan Jedar yang Penuh Haru, Vincent Sampai Menangis

Potret haru persalinan Jedar
Sumber :
  • Instagram @inijedar

VIVA – Kabar bahagia datang dari Jessica Iskandar yang belum lama ini baru saja melahirkan anak keduanya dari Vincent Verhaag pada Sabtu, 7 Mei 2022. Sementara bagi Vincent sendiri bayi yang baru saja dilahirkan oleh Jedar tersebut adalah anak pertamanya yang telah dinantikan. 

Prosesi Kremasi Ayah Jessica Iskandar akan Dilaksanakan 1 Januari 2025

Sama seperti artis lainnya, momen persalinan istri Vincent Verhaag yang kerap disapa Jedar tersebut tentu diabadikan dalam sebuah foto. Melalui akun Instagram masing-masing keduanya kompak mengunggah momen bahagia dan haru dari kelahiran anak mereka. 

Berikut ini potret persalinan Jedar saat melahirkan anak keduanya dari Vincent Verhaag yang dilakukan secara normal dan penuh dengan kehauran. 

Terpopuler: Ramalan Hard Gumay di 2025, sampai Fakta Istri ke-10 Pak Tarno

1. Seorang perempuan yang berjuang untuk melahirkan anak yang mereka kandung memang sangatlah luar biasa. Mereka bahkan memperjuangkan antara hidup dan mati saat akan melahirkan. Begitu juga dengan yang dirasakan oleh Jessica Iskandar seperti yang terlihat dalam potret di bawah. Dirinya yang sedang dalam proses persalinan terlihat tegang dan hampir berderai air mata. 

Potret haru persalinan Jedar

Photo :
  • Instagram @inijedar
Pesan Haru Jessica Iskandar Setelah Ayahnya Meninggal Dunia

2. Terlihat juga dalam potret di bawah momen haru proses kelahiran bayi Jedar dan Vincent di ruang persalinan. Dalam potret tersebut Vincent terlihat terharu bahkan sampai menangis di atas kepala Jedar yang juga sekilas terlihat menangis haru setelah berhasil melahirkan bayi yang kehadirannya memang telah dinantikan. Sebagai seorang suami dan kini sekaligus ayah, Vincent bisa dikatakan sebagai laki-laki sejati dalam momen tersebut. 

Potret haru persalinan Jedar

Photo :
  • Instagram @inijedar

3. Setelah melalui momen haru melahirkan sang buah hati yang penuh dengan perjuangan, Vincent dan Jedar serta bersama dengan El Barack mengabadikan momen dengan berpose bersama di ruang kamar tempat Jedar dirawat pasca melahirkan. Terlihat juga adik El Barack yang berada di tempat bayi di samping kasur tidur Jedar dan di depan Vincent.

Potret haru persalinan Jedar

Photo :
  • Instagram @inijedar

4. Mulai dari persiapan persalinan hingga akhirnya melahirkan, Vincent Verhaag selaku suami Jedar sangat setia menemani istrinya tersebut. Bahkan dalam potret bisa dilihat Vincent yang sampai-sampai tertidur sambil memeluk Jedar di kasur tidurnya. Momen tersebut diabadikan oleh Jedar dalam selfie-nya. 

Potret haru persalinan Jedar

Photo :
  • Instagram @inijedar
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya