Soal Gigi dan Kariernya, Marshanda Tanggapi Bijak Komentar Warganet

Marshanda
Sumber :
  • IG @marshanda99

VIVA – Sosok artis Marshanda rupanya masih menyita perhatian netizen dengan penampilannya terkini. Kerap eksis di media sosial, aktris yang ngetop dalam perannya di sinetron 'Bidadari' tersebut tak ragu untuk berinteraksi dengan para netizen.

Ogah Dikasih Gratisan, Ayu Ting Ting Maksa Bayar Jajanan Pedagang UMKM, Netizen Langsung Sindir Nagita Slavina

Mengalami banyak perubahan penampilan pada beberapa waktu belakangan ini, postingan Marshanda pun tak lepas dari sorotan netizen yang mengomentari penampilannya.

Tapi Marshanda rupanya tak segan menanggapi komentar-komentar warganet yang menanggapi penampilan dan jejak kariernya tersebut.  

Potret Jennifer Dunn Liburan dengan Keluarga Curi Perhatian, Netizen Ramai Bahas Hal Ini

Baru-baru ini, bentuk dari gigi milik Marshanda dikomentari oleh netizen. Gigi Caca disebut netizen tidak memiliki bentuk yang rapih, namun Caca menanggapinya dengan cukup bijak.

Tak cuma itu saja, Bentuk tubuh yang tak lagi sama seperti dulunya, Marshanda mendapatkan komentar tentang bentuk tubuhnya. Di mana ia disebut memiliki bentuk tubuh gemuk. Sehingga Marshanda pun menyatakan jika ia tak masalah dengan hal tersebut.

Viral Momen BCL Nangis Sesengukan Dengar Lagu Selamat Jalan Kekasih, Netizen: Cintanya Habis di Almarhum Ashraf

“Aduh, udah ngerasa cantik. Soalnya buat gue “cantik” sama ‘struktur gigi” ga ada korelasinya sama sekali. Maaf nih gue nggak ngerasa harus minta maaf karena feed gue isinya banyak foto kaya gini. Buat gue, mau ngerapihin gigi, ampe operasi plastik apapun, itu adalah hak setiap individu ya. Emang gue siapa, mau ngejudge orang yang melakukan apapun untuk mempercantik dirinya? Ibarat bhineka tunggal ika, gue mempraktekan hormat sama orang yang beda cara pikir, with zero judgments,” tulis Marshanda.

“So? Kekerenan gue ga diukur dari berapa KILOGRAM hasil timbangan gue,” tulis Marshanda membalas komentar dari netizen.

Meski Marshanda kerap mendapatkan komentar dari netizen tentang tubuhnya, tak sedikit yang juga mendoakannya.

Marshanda pun didaoakan agar kariernya cemerlang seperti saat lalu. Namun ia tak ingin menjadikan hal tersebut sebagai patokan dalam hidupnya.

“Wah.. ga pernah masuk keinginan saya tuh ‘karir lebih gemilang’, ngga pernah ditargetin kata-kata tersebut seumur hidupku hehe. Kalo Caca sih bergelimang makna dan memanusiakan manusia, lebih bikin aku bangga daripada karir gemilang. Hidup bahagia dan bermanfaat buat orang lain prioritas no. 1 karir gemilang hanya bonus yzng tak pernah kutagih ke sang Pengasih,” jelas Marshanda.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya