Harry Styles Pernah Sangat Malu dengan Kehidupan Seksualnya

Harry Styles.
Sumber :
  • Instagram @harrystyles

VIVA – Harry Styles tidak selalu nyaman membicarakan topik yang berkaitan dengan keintiman. Dalam sebuah wawancaran baru-baru ini, mantan personel One Direction itu mengaku sempat merasa sangat malu dengan kehidupan seksualnya dan menjelaskan alasannya.

Terungkap Motif Pasutri Gelar Pesta Seks Tukar Pasangan di Jakarta-Bali

"Untuk waktu yang lama, rasanya seperti satu-satunya hal yang menjadi milikku adalah kehidupan seksku," kata Harry Styles dikutip laman Aceshowbiz.

"Aku merasa sangat malu mengenai itu, malu pada gagasan orang-orang bahwa mengetahui bahwa aku berhubungan seksual, apalagi dengan siapa," lanjut Harry Styles.

5 Tersangka Didakwa Kasus Pembunuhan atas Kematian Liam Payne, Dituntut Hingga 15 Tahun Penjara

Meski dapat dimengerti dia menjadi suka genit karena dia seorang anggota boyband, Harry mengatakan dia tertekan dengan imej itu.

"Pada saat itu, masih ada berciuman dan beritahu. Mencari tahu siapa yang bisa aku percaya membuat stres. Tapi, aku pikir aku bisa ke tempat di mana aku bisa, kenapa aku merasa malu? Aku pria 26 tahun yang lajang, seperti, ya, aku berhubungan seks," lanjutnya.

Musim Hujan Bikin Gairah Seks Membara, Mitos atau Fakta?

Dalam perbincangan itu, penyanyi lagu 'As It Was' itu juga menceritakan alasan dia tidak mau memberi label pada seksualitasnya.

Harry Styles

Photo :
  • Tangkapan Layar

"Aku sudah benar-benar terbuka tentang hal itu dengan teman-temanku, tapi itu adalah pengalaman pribadiku, itu milikku," katanya, menyinggung bahwa konsep melabeli seksualitas seseorang sudah ketinggalan zaman.

Dia mengatakan bahwa poin menyeluruhnya adalah kita harus menuju di mana bisa menerima setiap orang dan menjadi lebih terbuka, bahwa itu bukan masalah.

"Dan itu mengenai tidak harus melabeli semuanya, tidak harus mengklarifikasi kotak apa yang harus kamu tandai," tambahnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya