Ekspedisi 7 Gunung, Makki Ungu: yang Paling Susah Itu...

Makki Ungu
Sumber :
  • ist

VIVA – Makki Ungu berhasil melakukan ekspedisi 7 gunung. Enam gunung berada di Pulau Jawa dan satu gunung di Nusa Tenggara Barat. 7 Gunung tersebut adalah Ciremai, Sindoro dan Sumbing, Lawu, Arjuno dan Welirang, dan Rinjani di Lombok.

Makki menceritakan pengalamannya. Dari perjalanan tersebut, ada gunung yang paling sulit untuk ditaklukannya. Hal ini karena jalan yang terjal.

"Yang paling susah itu Sindoro. Karena medannya cukup terjal. Yang paling panjang itu Rinjani, karena tracknya panjang dan kita lintas, naik dari Sembalun, turun di Torean," kata Makki Ungu saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Ada berbagai cerita yang dibawa pulang Makki setelah melakukan ekspedisi tersebut. Baginya, masing-masing gunung punyu cerita uniknya masing-masing.

"Ada kena badai, ada gue kurang tidur, ada memang terjalnya, karana summit tengah malam, pas di daerah yang gue lagi sulitnya. Jadi, di gue merasa berat banget," katanya.

Pria bernama lengkap Makki Parikesit itu juga menghadapi tantangan dari cuaca. Salah satunya terkena badai.

Gunung Ibu Halmahera Barat Alami Erupsi Belasan Kali

"Enggak cuma Sindoro sih, kena badai lagi di Plawangan, di Rinjani, pas Kota ngecamp, malamnya tendanya hampir kebawa angin. Kencang banget. Sampai mau rubuh gitu. Itu kejadiannya sebelum summit," katanya.

"Di Cermai kaki gue keseleo. Jatuh, salah injak, kecapean. Tapi, Ceremai itu satu satunya gunung yang diperjalanan gue ini yang kita tektok. Naik dan turun di hari yang sama," sambungnya algi.

Berkoordinasi dengan Jasa Ekspedisi, Bea Cukai Bontang Gagalkan Pengiriman Arak Ilegal

Pengalaman tersebut telah didokumentasikan dan bisa dilihat dalam salah satu tayangan. Tayangan itu akan berbentuk dokumenter.

"Intinya, gue cuma pengin memperlihatkan apa yang gue lihat. Semuanya punya cerita yang khas, yang gue jatuh di sini, yang gue mancing di Segara Anak, dapat ikan lumayan, buat makan. Tapi ya intinya, akumulasi dari semua cerita itu yang coba kita sampaikan di dokumenter ini," kata Makki.

Detik-detik Pendaki Nyaris Dihantam Erupsi Gunung Dukono, Warganet: Cari Masalah Namanya
ilustrasi aksi begal

Driver Ojol Selamat dari Begal Berkat Aksi Heroik Sopir Mobil Ekspedisi

Tiga orang pelaku yang menggunakan senjata tajam jenis parang menghadang korban.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2024