Geger Mandra Dikabarkan Meninggal Dunia, Ini Faktanya

Mandra.
Sumber :
  • VIVA/Aiz Budhi

VIVA – Aktor sekaligus komedian ternama, Mandra, dikabarkan meninggal dunia. Informasi itu beredar melalui pesan singkat di kalangan awak media. 

Eks Gubernur Kaltim Meninggal Dunia, KPK Bakal SP3 Kasus Korupsi IUP

"Innalillahi wa innaillaihi rojiun. Semoga almarhum Mandra yang selalu menghibur kita diterima di sisiNya. Aamiin," demikian bunyi pesan beruntun yang beredar tersebut, dikutip VIVA, Kamis, 14 April 2022.

Ternyata, berita tersebut hanyalah berita bohong atau hoaks. Saat dihubungi awak media, Mandra mengungkapkan bahwa saat ini dirinya sedang berada dalam kondisi sehat dan baik-baik saja.

Apa yang Menyebabkan Gangguan Pembuluh Darah Seperti yang Dialami dr. Azmi Fadhlih?

Mandra naih.

Photo :
  • ANTARA FOTO/ Wahyu Putro A.

“Alhamdulillah (sehat),” kata Mandra.

Ikut Ritual Aneh, Pria di India Tewas Karena Menelan Ayam Hidup-hidup

Mandra mengaku pertama kali mendengar kabar hoaks tentang dirinya yang disebut meninggal dunia, pada Rabu malam, 13 April 2022. Mandra diberi tahu oleh keponakannya yang bernama Sabar.

“Iya, iya, dengar. Sudah tadi malam (dengar kabar dirinya diisukan meninggal dunia). Tadi malam ponakan, Sabar, anak almarhum H. Bokir, kasih tahu,” kata Mandra.

Sebagai informasi, Mandra bukanlah public figure pertama yang ditimpa isu hoaks meninggal dunia. Sebelumnya sederet artis juga pernah mengalami, di antaranya adalah Ivan Gunawan, Sahrul Gunawan, Tukul, Mamah Dedeh, dan yang lainnya.

Ilustrasi bayi

Rumah Sakit Islam Jakarta Blak-Blakan Penyebab Bayi Meninggal yang Sempat Dikira Tertukar

Rumah Sakit Islam Jakarta (RSIJ) Cempaka Putih, Jakarta Pusat, menguak penyebab kematian bayi berjenis kelamin laki-laki yang sempat diduga tertukar padahal tidak. Bayi i

img_title
VIVA.co.id
24 Desember 2024