Dinda Hauw Keguguran, Rey Mbayang Tulis Pesan Menyentuh

Dinda Hauw terbaring di rumah sakit usai keguguran.
Sumber :
  • Instagram Dinda Hauw.

VIVA – Kabar duka datang dari pasangan Dinda Hauw dan Rey Mbayang, sepulang berlibur di Paris. Seminggu setelah positif hamil anak kedua, Dinda Hauw dan sang suami, harus kehilangan calon anaknya yang masih dalam kandungan.  

Israel Tahan 270 Anak Palestina dengan Kondisi Memprihatinkan, Menurut Komisi Urusan Tahanan

Dalam postingan yang diunggah di Instagram pribadi, Dinda nampak terbaring lemah tak berdaya di atas ranjang rumah sakit. Sementara Rey Mbayang, terlihat tengah mengubur janin sang anak.

"Tepat satu minggu setelah USG, perut sakit dan keluar darah banyak sekali..Pendarahan.. Akhirnya segera ku bawa ke rumah sakit,” tulis Dinda di Instagram @dindahw, dikutip VIVA, Rabu 23 Maret 2022.

UNRWA: Gaza Telah Menjadi Kuburan bagi Anak-anak Palestina

Dinda Hauw dan Rey Mbayang harus merelakan kepergian anak keduanya yang diketahui adalah anak kembar. Dalam unggahannya, wanita kelahiran 14 November 1996 itu, juga berusaha untuk mengikhlaskan kepergian sang anak.

"Selamat jalan Adik ke surga..Terimakasih rasa bahagianya kemari, dan sampai ketemu lagi nanti," kata dia.

Kenapa Kaki Seribu Muncul di Rumah Saat Musim Hujan dan Cara Ampuh Mengusirnya

Kesedihan yang dialami oleh Dinda Hauw itu membuat sang suami, Rey Mbayang memberikan sejumlah dukungan untuk sang istri. Rey Mbayang terlihat menyisipkan komentar di unggahan Dinda Hauw itu dan menyebut bahwa sang istri adalah ibu terhebat di dunia.

"Bunda terhebat di segala situasi. Allah datangkan sesaat namun maknanya besar," tulis Rey Mbayang.

Rey Mbayang melanjutkan, dia meminta agar Dinda Hauw dan keluarga serta kerabat untuk mendoakan almarhum calon anak mereka.

"Biarkan Adik punya sayap, nanti ketemu lagi. Rapatin barisan, saling sayang, saling jaga, jaga yang ada, doakan yang telah pergi," lanjut komentar Rey Mbayang.


Pemungutan suara atau pencoblosan di pemilu. (Foto ilustrasi).

KPAI Sebut Anak-anak Rentan Jadi Objek Politik Selama Tahapan Pilkada 2024

Pemerintah dan penyelenggara pemilu diminta perhatikan persoalan anak yang rentan jadi objek politik.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024