Ditantang Makan Kuyang, Deddy Corbuzier: Ya Udah, Boleh

Dede Inoen
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Deddy Corbuzier menghadirkan Dede Inoen dalam podcastnya. Dede merupakan konten kreator yang menyajikan tayangan hiburan dan horor. Beberapa waktu lalu, ia buat netizen heboh karena memakan sesuatu yang disebutnya Raja Jin.

Penggugat Pangkat Letkol Tituler Deddy Corbuzier Pilih Jalan Damai

Kini, Dede Inoen datang ke Deddy Corbuzier dan menghadirkan Kuyang. Seperti diketahui, Kuyang dikenal sebagai mahluk mistis. Ia berwujud kepala manusia dengan isi tubuh yang menempel tanpa kulit. Ia juga dipercaya tidak memiliki anggota tubuh lainnya. 

Selain itu, Kuyang dikenal mampu terbang dan mencari darah bayi atau wanita yang baru melahirkan. Konon katanya, Kuyang melakukan itu untuk meraih keabadian. Tapi tunggu dulu, bukan Kuyang seperti itu yang Dede Inoen bawa.

Deddy Corbuzier Kesal dengan Brand Susu Protein yang Spam di Akunnya: Saya Tidak Akan Pernah Pakai

Dede Inoen

Photo :
  • Tangkapan layar

"Kumplit ini ada usus, ada babat, ada jantung, ada hatinya juga," kata Dede dalam podcast tersebut.

Momen Deddy Corbuzier Dicuekin Jenderal TNI di Acara Sertijab Menhan

Lalu Deddy menanyakan apakah Kuyang tersebut bisa dimakan. Dede mengiyakannya. Ia telah mengolah jeroan tersebut dan membawa bumbu rendang secara terpisah untuk menambah kelezatannya. 

Ia mengatakan, mendapatkan Kuyang itu dari pasar. Bumbu rendangnya dari kuburan, karena di daerah asalnya, banyak tanaman seperti kunyit yang tumbuh subur di kuburan.

Dede Inoen

Photo :
  • Tangkapan layar

"Bisa (dimakan), udah mateng, dipresto, kalo enggak dipresto alot," ujar Dede.

Dede kemudian menjelaskan, Kuyang yang dimaksud berupa manekin dan isi jeroan sapi. Modalnya sekitar Rp200 ribu untuk menghadirkan Kuyang tersebut. Modal itu dibelikan, wig, manekin dan jeroan sapi.

Dede juga berkata telah mengedukasi penonton. Sayangnya banyak yang tetap tidak percaya, memaki atau mengambil potongan videonya tanpa izin dan diberikan sedemikian kata-kata hingga berubah makna.

"Banyak yang anggep asli, udah jelas, saya edukasi padahal. Saya kasih tau ini yang iket, tuh yang iket ini," kata Dede.

Kemudian Dede mengajak Deddy Corbuzier untuk menyantap jeroan tersebut. Deddy Corbuzier awalnya meragukan higenitas jeroan itu. Akhirnya Deddy menyetujui ajakan dari Dede Inoen.

"Ya udah, boleh lah," ujar Deddy Corbuzier lalu menyantap jeroan tersebut dengan bumbu rendangnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya