Maia Estianty Gelar Pengajian, Pengakuan ART Jadi Sorotan

Maia Estianty Gelar Pengajian, pengakuan ART jadi sorotan
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Maia Estianty, atau akrab disapa Bunda Maia beberapa waktu lalu mengadakan Khataman Qur'an di Rumah Pejaten. Selain untuk ungkapan rasa syukur dan memohon keberkahan, acara khataman kali ini juga di khususkan untuk meminta kelancaran single Dul yang In Syaa Allah akan launching di bulan Ramadhan. Bunda Maia juga ingin mengirimkan doa untuk sahabat tercinta yang telah berpulang "Bunda Dorce Gamalama". 

Jawaban Ahmad Dhani saat Ditanya Maia atau Mulan yang Dampingi di Pernikahan Al Ghazali

Maia Estianty khataman quran, ART minta Doa

Maia Estianty mengaku rutin menggelar pengajian di rumahnya yang terletak di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan. Namun kali ini Maia tiba-tiba mendapat permintaan khusus dari ART nya Mbak Ida. Sebelum pengajian dimulai, Mbak Ida berpesan ingin jemaah pengajian yang diundang Bunda Maia memanjatkan doa untuk suatu hal.

Maia Estianty dan Mulan Jameela Bakal Akur di Pernikahan Al Ghazali, Ahmad Dhani Malah Bilang Begini

"Bunda mau khataman Alquran yah? aku titip dia dong. Aku digangguin," ujar ART Maia, dikutip dari YouTube MAIA ALELDUL TV, Selasa, 22 Maret 2022.

Awalnya, Maia masih menanggapi permintaan ART nya dengan bercanda. Maia sempat bergurau soal kemungkinan sang ART diganggu oleh seorang pria.

Al Ghazali Menikah Juni 2025, Ahmad Dhani Bakal Didampingi Mulan atau Maia di Pelaminan?

Maia Estianty.

Photo :
  • Instagram @maiaestiantyreal

"Sama cowok? kalau digangguin cowok aku senang-senang aja yah, laku gitu kan" kata Maia.

Namun ART Maia langsung menepis ucapan sang majikan. Bukan seorang pria, melainkan sosok makhluk tak kasat mata.
ART tersebut kemudian menceritakan ada sosok hantu perempuan yang kerap mengganggunya. Menurut ART Maia, makhluk tersebut seringkali berdiri di area dapur.

Usai mendengar pengakuan menakutkan dari sang ART, Maia pun mengiyakan permintaan doa agar tak lagi diganggu oleh sosok kuntilanak yang menganggu ART Maia, Mbak Ida.

Maia dapat pujian netizen

Selain permintaan khusus ART yang jadi sorotan, penampilan Bunda Maia juga menarik perhatian publik. Hal itu lantaran dalam video yang diunggahnya ia mengenakan hijab dan tampak cocok mengenakan hijab hitam dengan dress motif macan warna coklat. Para netizen pun memujinya di kanal YouTube MAIA ALELDUL TV tersebut.

Masyallah,, cantiknya bunda mudah-mudahan selamanya pakai hijab Aamiin,”komentar netizen.
Bunda Maia Lebih cantik berhijab, auranya kemana mana,”komentar lainnya.
MasyaAllah..bunda kalo pake hijab model gini semakin cantik & terpancar auranya...semoga Allah memberi hidayah kepada bunda agar bisa istiqomah pakai hijab..karena bunda tuh emang insyaAllah soleha dari dulu,”komentar netizen lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya