Super Mewah! Begini Tampak Desain Rumah Baru Ayu Ting Ting

Ayu Ting Ting.
Sumber :
  • Instagram @ayutingting92

VIVA – Beberapa selebritis di Tanah Air diketahui tengah membangun rumah impian mereka. Salah satu diantaranya adalah pedangdut top, Ayu Ting Ting.

Bukan Ayu Rosmalina, Kiky Saputri Ungkap Kedekatan Andre Taulany dengan Perempuan Berinisial AR

Ayu Ting Ting disebut-sebut akan membangun sebuah rumah mewah beberapa waktu lalu. Namun hingga kini proses pembangunan rumah biduan asal Depok itu rupanya belum juga terwujud. 

Lantas mengapa demikian? Terkait hal itu sosok arsitek dibalik pembangunan rumah mewah Ayu Ting Ting, Jeffry Angkasa angkat bicara melalui postingan di akun Instagram @angkasaarchitects

Ayu Ting Ting Bongkar Hubungannya dengan Sultan Bintaro

“Untuk fans kak Ayu Ting Ting yang dari kemarin bertanya2 kok rmh kak Ayu belum bangun2?,” tulis akun tersebut. 

Diungkap sang arsitek, salah satu alasan mengapa pembangunan rumah mewah putri dari Ayah Abdul Rozak dan Umi Kalsum ini lantaran struktur bangunannya yang terbilang rumit. 

Terpopuler: Alasan Kiky Saputri Gak Setuju Ayu Ting Ting dengan Billy Syahputra, Vadel Badjideh Bongkar Aib Lolly

“Kalau kmrn2 kan design sudah okey. Nah baru aja beberapa hari yg lalu strukturnya sudah ok. Strukturnya ribet, dari arsitek pengen strukturnya bnyk bentang lebar!,” lanjut unggahan tersebut.

Setelah melakukan perancangan desain ulang rumah mewah Ayu Ting Ting pun akan segera dibangun.

“Nah berikutnya baru d segera dibangun, yey!,” ungkap akun tersebut.

Jika dilihat dari unggahan akun tersebut, desain calon rumah baru Ayu Ting Ting nampaknya akan terdiri dari 3 lantai. Dimana nampaknya rumah tersebut akan dilengkapi dengan fasilitas kolam renang. 

Selain itu, di lantai dua rumah Ayu Ting Ting tampaknya juga akan terdapat balcony serta panel-panel kaca. Di bagian atas rumah Ayu Ting Ting juga memiliki desain seperti layaknya belah ketupat.

Pose Ayu Ting Ting jalani ibadah umroh di Tanah Suci.

Ibadah Umrah Bersama Keluarga, Momen Ayu Ting Ting Haturkan Doa untuk Hal Ini

Ungkapan ini menyiratkan harapan besar Ayu akan terkabulnya doa-doa yang dipanjatkan di tempat suci tersebut.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024