Profil Eggie Jasmin, Desainer Indonesia yang Menang di Mrs Wolrd 2022
- Instagram @eggiejasmin_artist
VIVA – Eggie Jasmin seorang desainer asal Surabaya baru saja menambah deretan prestasi di Tanah Air. Namanya menjadi salah satu yang menorehkan prestasi lantaran karyanya berhasil menang di ajang kecantikan internasional Mrs World 2022 yang digelar di Las Vegas, Amerika Serikat.
Prestasi yang diraihnya tersebut membuat nama Eggie Jasmin banyak dicari. Banyak yang penasaran dengan sosok Eggie Jasmin yang telah membuat karya luar biasa tersebut. Siapa sosok Eggie Jasmin sebenarnya? Berikut profil dari desainer Indonesia Eggie Jasmin.
Seorang desainer
Eggie Jasmin merupakan seorang desainer yang sudah cukup dikenal dan memiliki kemampuan yang tak perlu diragukan lagi. Saat ini ia merupakan seorang senior supervisor window dresser di PT Delami Kharisma Busana. Ia juga pernah menjadi Junior Visual Merchandiser & Window Dresser di sebuah brand yakni Giordano.
Dirinya diketahui sudah menyukai dan tertarik dengan dunia desain sejak masih kecil. Ia memulai untuk mendalami desain dengan belajar sketching dan coloring hingga barulah ke tahap produksi dan menjadi seorang fashion desainer.
Selain itu, sejak kecil ia mengaku memang suka menggambar dan melukis sehingga minatnya terhadap desain semakin besar. Karier sebagai fashion desainer juga saat dirinya ditawari untuk membuat national costume.
Karyanya menang di ajang kecantikan global
Seperti yang diketahui bahwa karya yang dibuat oleh Eggie Jasmin menang di ajang kecantikan global yakni Mrs World 2022. Karya menakjubkannya itu dipakai oleh perwakilan India Navdeep Kaur saat tampil di Las Vegas, Amerika Serikat.
Kemudian kostum yang dikenakan oleh Navdeep Kaur tersebut berhasil mendapatkan Best National Costume di kontes Mrs World 2022. Sontak hal tersebut membuat masyarakat bangga dengan prestasi yang telah ditorehkannya itu.
Busana yang dibuatnya di ajang Mrs World 2022 terinspirasi dari Chakra Kundalini, dimana melambangkan sebuah pergerakan energi yang ada di chakra tubuh mulai dari pangkal ke tulang belakang hingga ke atas melalui ubun-ubun. Kostum tersebut berbentuk ular yang identik dengan ular mistik yang ada di India. Selain itu busana tersebut juga ditaburi rhinestones berlian.
Prestasi Eggie Jasmin
Namanya semakin dikenal banyak dan orang sebagai fashion desainer yang andal. Bagaimana tidak, ia sudah beberapa kali menorehkan prestasi dalam sebagai seorang desainer. Berikut prestasi-prestasi yang telah diraihnya melalui karya terbesarnya yang dilombakan di ajang internasional:
- Icon Festival Film Indonesia di Melbourne
- Cover Majalah di New York
- Billboard Icon Inacraft
- National Costume Miss ASEAN
- National Costume Miss Intercontinental di Filipina
- Tradisional Kostum Putri Indonesia Perwakilan DKI Jakarta
- Best National Costume di Ajang Miss Supranational 2021
- Best National Costume di Mrs World 2022
Pendidikan
Dirinya diketahui menempuh pendidikan SMA di SMAN 20 Surabaya pada tahun 2001-2003 dengan mengambil jurusan ilmu pengetahuan sosial atau (IPS). Informasi lengkap mengenai pendidikannya hingga saat ini belum diketahui lebih dalam.