Demi Peran ODGJ, Ayushita Belajar dari Kucing

Ayushita
Sumber :
  • Instagram Ayushita

VIVA – Aktris Ayushita kembali menunjukkan kemampuan aktingnya dalam film terbaru berjudul Just Mom. Dalam film itu, Ayu berperan sebagai seorang ODGJ (Orang dengan Gangguan Jiwa) bernama Murni.

ODGJ Berjilbab Bawa Pisau Gegerkan Gereja di Surabaya, Ini Fakta-faktanya

Ayushita melakukan beberapa cara untuk mendalami perannya sebagai ODGJ. Salah satunya adalah berbincang dengan sutradara. Selain itu, Ayu juga mengaku sempat berbincang dengan sang tante, yang bekerja di rumah sakit jiwa. 

“Aku banyak bicara sama sutradara sudut pandang ODGJ itu gimana, ternyata ada kebetulan tante aku ditugasin ke rumah sakit jiwa, aku banyak nanya tuh soal ODGJ itu gimana, padahal saat itu aku belum ditawari karakter ini,” kata Ayushita di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 20 Januari 2022.

Viral Kecelakaan Mobil Polisi vs Mobil Polisi di Pandeglang, Ini Penyebabnya

Sebelumnya, Ayu mengku belum pernah berkunjung ke rumah sakit jiwa dan belum pernah berbincang dengan ODGJ. Maka dari itu, Ayu melakukan banyak diskusi untuk berperan sebagai ODGJ bernama Murni.

Ayushita

Photo :
  • VIVA.co.id/ Linda Hasibuan
ODGJ Bangun Rumah Tingkat dari Kayu Bekas yang Dikumpulkan Sendiri, Endingnya Mengejutkan...

“Aku kan gak pernah ke rumah sakit jiwa, apalagi ngobrol jadi untuk Murni itu gimana bawainnya itu yang perlu didiskusiin,” kata Ayu.

Kemudian, Ayu tampaknya memiliki cara unik untuk mendalami peran sebagai ODGJ. Ayu memiliki seekor kucing yang memiliki trauma takut kepada manusia. Ayu melihat tingkah kucing miliknya itu saat takut terhadap manusia.

“Kemudian ada satu kucing namanya Cookie itu matanya bagus tapi bulunya dekil banget dan dia takut sama manusia punya banyak trauma dengan manusia, jadi itu yang aku pakai untuk mendalami karakter Murni yang takut sama manusia baru,” kata Ayushita.

Selain Ayushita, film Just Mom juga dibintangi oleh Christine Hakim, Ge Pamungkas, Niken Anjani, dan Toran Waibro. Film tersebut akan tayang pada tanggal 27 Januari 2022 di bioskop.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya