Arie Untung Terharu, Athalla Didoakan Anak-anak Palestina

Arie Untung dan Fenita Arie.
Sumber :
  • Instagram/fenitarie

VIVA – Putra bungsu Arie Untung dan Fenita Arie, Yusuf Athalla, mengalami infeksi bakteri di saluran kemihnya. Untuk itu, sang putra terpaksa harus dikhitan.

Dalam video yang diunggah Arie di Instagram pribadi, pasangan itu nampak mendampingi putra tercinta mereka. Fenita pun terlihat tak kuasa menahan tangis saat menceritakan kondisi si bungsu yang terbaring tidak sadarkan diri.

"Kayak ya Allah ini kayak anak gue ngapain gitu. Sedih banget, terus pas di situ dia dalam keadaan belum sadar. Terus aku diam aja di sampingnya, 'Ya Allah Dek,' gitu kan, ngelihatin. Kita juga nggak bisa ngapa-ngapain kan, maksudnya dia juga gak boleh ditemenin sama orang kan harus sendirian," kata Fenita dalam video yang diunggah Arie Untung di Instagramnya, dikutip VIVA, Rabu 5 Januari 2022. 

Dalam unggahannya, Arie pun turut menyematkan video puluhan anak Palestina yang berdoa untuk kesembuhan Athalla. 

"Atas nama guru TK dan anak yatim, doa kami atas kesembuhan ananda Mezbareta Yusuf Athalla, semoga dikaruniakan kesembuhan untuk Ananda Mezbareta Yusuf Athalla," ucap wanita yang merupakan guru TK sekaligus pengasuh anak-anak yatim Palestina.

Wanita itu kemudian terlihat memimpin doa bersama anak-anak Palestina yang berdiri di belakang wanita itu. Doa tersebut turut diamini oleh puluhan anak Palestina yang ada dalam video tersebut. 

Melalui caption dalam unggahan videonya, Arie Untung pun mengaku sangat terharu karena putranya mendapat banyak doa dari anak-anak Palestina. 

Kompak, Presiden RI Prabowo dan Presiden Mesir Suarakan Gencatan Senjata di Palestina

"Athalla sakitnya membawa hikmah sakit kemarin tapi diserbu doa dari anak2 Palestina Masya Allah terharu, kita aja ortunya belum pernah ngerasain begitu. Jazakallah khair @bangonim dan @npc.or.id Palestina semoga doanya diijabah Allah. Alhamdulillah berkat doa adik2 semua Athalla sudah proses sembuh," tulis Arie Untung. 

Beberapa publik figur pun nampak memberikan doa untuk kesembuhan Yusuf Athalla, termasuk Habib Nabiel Almusawa. 

AS Klaim Gencatan Senjata di Gaza Terjadi dalam Beberapa Pekan Mendatang

"Maa Syaa Allah Jiiii... syafahullah untuk Athalla," kata Teuku Wisnu. 

"Syafakallah ya ka untuk Athalla @fenitarie," doa dari yang lain.

Tank Israel Tembaki Ruang Perawatan Medis di Gaza hingga Terbakar
Pemain Timnas Norwegia, Erling Haaland

Respons Palestina Usai Norwegia Tolak Lawan Israel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Asosiasi Sepak Bola Palestina (PFA) buka suara usai mengetahui Federasi Sepakbola Norwegia (NFF) menolak melawan Israel pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024