Sunan Kalijaga Mundur Sebagai Kuasa Hukum Doddy Sudrajat
- VIVA/Amalia Desy
VIVA – Sunan Kalijaga yang beberapa waktu lalu muncul mendampingi Doddy Sudrajat sebagai kuasa hukumnya yang baru menjadi sorotan. Usai menggebu-gebu ingin membela ayah Vanessa Angel itu, Sunan seperti berubah sikap.
Ia diketahui bertemu dengan H. Faisal, ayah Bibi Ardiansyah. Setelah pertemuan itu, dia pun mengungkapkan keinginan untuk mendamaikan H. Faisal dengan Doddy Sudrajat.
Tapi, pada Selasa 28 Desember 2021, Sunan Kalijaga didampingi rekannya menyatakan bahwa dia mundur sebagai kuasa hukum Doddy. Sunan beralasan bahwa keputusannya mundur adalah karena perkara yang bertentangan dengan nuraninya.
"Saya pribadi dan Pak Erik di sini bekerja itu bukan hanya karena diberikan kuasa atau diberikan imbalan jasa hukum selayaknya semua orang yang bekerja pastilah mendapatkan imbalan tapi kami juga mengdepankan yang namanya hati nuarni," ujarnya dalam sebuah video yang dibagikan oleh akun Lambe Turah.
Karena itu, Sunan bersama rekannya Erik Kertanegara langsung memutuskan untuk mundur dari kuasa yang diberikan oleh Doddy Sudrajat.
Sunan Kalijaga diketahui mendampingi Doddy Sudrajat dan menggelar konferensi pers terkait video yang diduga menghina ayah mendiang Vanessa itu. Dalam video yang ditunjukkannya, terlihat pria memakai topeng menakut-nakuti Gala dengan menyebut nama Doddy.
Pernyataan Sunan pun viral dan menjadi olok-olok netizen. Sebabnya, video yang ditunjukkan Sunan adalah video yang sudah direkayasa. Sementara pria yang memakai topeng yang diperkarakan olehnya merupakan Bibi, ayah Gala.
Usai persoalan itu viral, Sunan Kalijaga diketahui menemui orangtua Bibi Ardiansyah. Dari pertemuan itu, Sunan melalui unggahan di Instagram story ingin mendamaikan kedua belah pihak. Tapi, kini ia justru mengundurkan diri sebagai kuasa hukum Doddy Sudrajat.