Ibunda Sebut Gaga 1 Tahun Rawat Laura Anna Hingga Bantu Gantikan Popok
- IG @infotabanan_new
VIVA – Ibunda Gaga Muhammad, Janariah, akhirnya memberi penjelasan sekaligus membantah kabar miring yang menimpa keluarganya. Salah satu yang dibantah Janariah adalah terkait kabar yang menyebut Gaga Muhammad tidak bertanggung jawab.
Janariah menjelaskan bahwa selama satu tahun setelah kecelakaan tersebut, Gaga Muhammad terus merawat Laura Anna bahkan sampai menggantikan popok.
"Lalu persoalan yang selama ini saya dengar adalah Gaga tidak bertanggung jawab. Kalau satu tahun di sana masa tidak bertanggung jawab, hanya duduk manis? Kan nggak mungkin," kata Janariah di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Selasa, 28 Desember 2021, dikutip dari IntipSeleb.
"Itu kan menurut dia, hanya main game. Kan tidak mungkin Gaga tiap menit, tiap detik dia mengganti pempers, pasti ada jedanya dong. Jadi kalau dia bilang hanya main game itu semua fitnah, bohong," katanya menambahkan.
Dalam kesempatan yang sama, Janariah juga mengaku bahwa dirinya bukan tidak mau membalas pesan dari Laura Anna. Ia merasa sudah tidak perlu lagi ada komunikasi karena Gaga sudah ditahan.Â
"Bukan saya tidak pernah gubris, Laura terakhir WA saya itu tanggal 21 Desember memang saya tidak jawab. Karena untuk apa lagi saya jawab kan Gaga sudah diproses hukum. Apa lagi yang aku mau jawab," ujarnya.
Sebagai informasi, tepat pada tanggal 8 Desember 2019, Laura bersama sang kekasih pada saat itu yakni Gaga Muhammad mengalami sebuah kecelakaan. Kecelakaan itu diduga disebabkan karena Gaga Muhammad menyetir mobil dalam keadaan mabuk.Â
Akibat kecelakaan tersebut, Laura mengalami cedera pada bagian saraf tulang belakang. Karena cedera tersebut, Laura menjadi tidak bisa berjalan selama kurang lebih setahun terakhir. Sementara Gaga, hanya mengalami luka ringan.
Proses hukum saat ini masih bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Timur. Meski kini Laura Anna sudah berpulang, namun sidang Gaga Muhammad masih tetap berjalan.