Deretan Artis Bersuka Cita Timnas Indonesia Menang Lawan Malaysia

Gading Marten
Sumber :
  • Instagram @gadiiing

VIVA – Timnas Indonesia berhasil masuk ke babak semifinal Piala AFF usai mengalahkan Malaysia dengan skor akhir 4-1. Pertandingan tersebut digelar di Stadion National, Singapura, Minggu 19 Desember 2021.

33 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF, 23 di Antaranya Berstatus Debutan, Siapa Saja?

Masyarakat Indonesia pun menyambut bahagia kemenangan tersebut, tidak terkecuali sederet artis pecinta bola juga bersuka cita atas kemenangan itu. Beberapa dari mereka tampak mengungkapkan perasaan bahagia di media sosial mereka masing-masing.

Ada Youtuber Atta Halilintar yang mengunggah di Instagram story pribadinya luapan kegembiraan ketika Timnas Indonesia berhasil mencetak gol.  “INDONESIA!!! GOALLLLL,” tulis Atta dikutip VIVA, Senin, 20 Desember 2021.

Media Vietnam Heran Timnas Indonesia Pasang Pemain Muda di Piala AFF 2024: Padahal Belum Pernah Juara

Selain Atta, Gading Marten juga mengungkapkan perasaan bahagia karena Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia dalam ajang Piala AFF. Ayah satu orang anak itu tampak mengunggah informasi terkait kemenangan Timnas Indonesia ke Instagram story.

Artis-artis rayakan kemenangan Timnas lawan Malaysia.

Photo :
  • Instagram
Respon Claudia Scheunemann Usai Golnya Bawa Timnas Putri Indonesia Bekuk Malaysia dan ke Semifinal Piala AFF

Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Gading memberi ucapan selamat kepada Timnas Indonesia yang telah berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor akhir 4-1. “CONGRATS GARUDA!!!!” tulis Gading Marten.

Selain Atta dan Gading, komika Pandji Pragiwaksono juga menyambut bahagia kemenangan Timnas Indonesia. Melalui akun Twitter pribadinya, Pandji me-retweet informasi mengenai kemenangan Timnas Indonesia yang ia sertai dengan emoji hati berwarna merah.

Pandji juga mengungkapkan kekaguman atas gol yang dicetak oleh Pratama Arhan. “What a strike. Take a bow Pratama Arhan,” cuitnya.

Sebagai informasi, di babak semifinal, Indonesia akan menghadapi tuan rumah yakni Singapura.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya