Katty Butterfly Sudah Gak Mau Lagi Nge-DJ, Ini Alasannya

DJ Katty Butterfly
Sumber :
  • IG @dj_kattybutterfly36

VIVA – Nama DJ Katty Butterfly atau DJ Butterfly, selama ini dikenal sebagai seorang DJ yang juga kerap tampil dalam berbagai acara televisi. Terkenal sebagai DJ, siapa sangka bahwa saat ini DJ Butterfly mengaku sudah tidak mau lagi nge-DJ.

Fantastis! Honor Nge-DJ Dinar Candy Naik 5 Kali Lipat saat Tahun Baru

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh DJ Butterfly pada saat menjadi bintang tamu dalam konten YouTube Deddy Corbuzier. Dalam konten YouTube itu, Deddy dan DJ Butterfly berbincang mengenai banyak hal.

“Tidak mau nge-DJ lagi? Tidak mau nge-DJ lagi sama sekali?” tanya Deddy dikutip VIVA, Kamis, 9 Desember 2021.

Viral, Aksi Joget di Sekitar Jenazah Diiringi Lagu DJ Picu Kontroversi

Yes (tidak mau),” jawab DJ Butterfly.

DJ Butterfly

Photo :
  • VIVA.co/id/Nuvola Gloria
Sukses Kolaborasi Yellow Claw dengan Barong Family di EMPC 2024

Meski bayarannya besar, namun DJ Butterfly tetap konsisten dengan pendiriannya yang tidak mau kembali nge-DJ. “Kan duitnya gede?” kata Deddy. “Yes i know,” kata DJ Butterfly merespons.

DJ Butterfly tidak menjelaskan secara detail terkait alasan kenapa dirinya tidak mau kembali menjadi DJ. Di satu sisi, DJ Butterfly mengaku kangen nge-DJ.

“Enggak trauma, tapi aku gak mau. Tapi aku kangen, kangen banget, tapi untuk aku (nge-DJ lagi), gak mau. Tapi di masa depan gak tahu ya, tapi sekarang gak bisa,” katanya.

Sebagai informasi, DJ Butterfly berasal dari negara Thailand. Ia berkarier sebagai DJ dan meraih kesuksesan di Indonesia. Dalam konten YouTube itu, DJ Butterfly juga menegaskan bahwa dirinya akan tetap tinggal di Indonesia dan tidak mau kembali ke Thailand. Bahkan, ia mengaku akan tinggal di Indonesia sampai mati. 

“Pasti (akan tetap tinggal di Indonesia), kalau mati pasti di sini (Indonesia) juga. Serius,” kata DJ Butterfly.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya