Erick Iskandar dan Vanessa Lima Umumkan Kelahiran Anak Pertama
- IG @erickbanaiskandar
VIVA – Kabar bahagia tengah menyelimuti kakak dari Jessica Iskandar, Erick Bana Iskandar dan sang istri, Vanessa Lima. Rabu 10 November lalu, istri Erick Iskandar, Vanessa melahirkan anak pertama mereka.Â
Anak pertama Erick yang juga keponakan Jessica Iskandar itu berjenis kelamin laki-laki yang diberi nama Aizen. Lebih lanjut, Erick Iskandar mengungkap bahwa persalinan istrinya berlangsung secara normal di sebuah rumah sakit khusus ibu dan anak di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.Â
"Telah Lahir ke dunia anak laki laki pertama kami yang kami beri nama: Aizen De Araujo Iskandar Pada tanggal 10 November 2021 pukul 13:57WIB secara Normal di @rsiabundajakarta dengan Berat Badan: 3440gram dan Pajang Badan: 51cm," tulis Erick Iskandar.
Erick mengungkapkan rasa syukur dan ucapan terima kasih atas dukungan dari pihak keluarga dan teman-temannya atas kelahiran putra pertamanya.
"Saya dan @vanessaaiskandar mengucap Syukur yang sebesar besar nya kepada Tuhan yang Maha Esa atas anugrah yang sudah di titipkan kepada kami, dan kami mengucapkan terima kasih atas semua dukungan dan perhatian dari keluarga dan Teman-Teman kami," tulis Erick.
Kakak Jessica Iskandar itu juga memohon doa kepada para pengikutnya di akun instagram agar putra bisa sehat dan tumbuh menjadi anak yang pintar dan berbakti kepada orang tua.
"Kami Mohon Doa nya untuk anak Laki-Laki pertama kami @aizeniskandar agar selalu sehat tumbuh menjadi anak yg pintar dan berbakti kepada kedua orang tua nya dan menjadi orang yang berguna bagi orang-orang sekitarnya dan negara indonesia," tulis Erick.
Di sisi lain, Dilihat dari postingan akun @aizeniskandar beberapa waktu lalu, ada postingan yang memberikan informasi soal arti nama Baby Aizen. Aizen berasal dari bahasa Jepang yang bermakna kuat dan melengkapi. Aizen juga masuk dalam kategori bahasa Arab dan nama untuk seorang anak laki-laki.
Erick Iskandar melamar Vanessa Lima pada April 2021. Netizen sempat ramai menanyakan mengenai kapan sebenarnya Erick Iskandar dan Vanessa Lima menikah.