Kylie Jenner Bela Travis Scott soal Tragedi Astroworld Festival

Kylie Jenner dan Travis Scott
Sumber :
  • Mirror.co.uk

VIVA – Kylie Jenner telah buka suara tentang tragedi di konser kekasihnya, Travis Scott selama Astroworld Festival yang menewaskan 8 orang dan melukai puluhan orang, setelah adanya gelombang massa besar-besaran.

Tim SAR Temukan Jasad Supir Hiace Akibat Tertimbun Longsor di Deliserdang

"Pikiran dan doa saya untuk semua yang kehilangan nyawa, terluka atau terdampak oleh peristiwa kemarin," tulis Kylie di Instagram Story-nya, dikutip dari laman Entertainment Weekly, senin, 8 November 2021.

Kylie Jenner.

Photo :
  • Instagram @kyliejenner
Fakta-fakta Remaja Bunuh Ayah dan Nenek di Lebak Bulus, Korban Ditusuk Tengah Malam

Ia juga menanggapi tuduhan bahwa Travis mengetahui tragedi tersebut saat itu terjadi dan mengacuhkannya sembari tetap melanjutkan penampilan di atas panggung. Membela ayah dari Stormi dan anak yang tengah dikandungnya itu, Kylie mengklaim bahwa saat konser berlangsung, ia dan Travis tak tahu bahwa ada korban jiwa. Mereka baru mengetahui setelah membaca beritanya setelah konser usai.

"Saya ingin memperjelas bahwa kami tidak mengetahui adanya korban jiwa sampai berita itu keluar setelah pertunjukan dan tidak ada yang akan melanjutkan syuting atau pertunjukan (jika jatuh korban jiwa)," tulisnya.

Remaja 14 Tahun Tusuk Ayah dan Neneknya hingga Tewas di Cilandak Ditangkap Polisi

Travis Scott dan Kylie Jenner.

Photo :
  • people

"Saya mengirimkan belasungkawa terdalam saya kepada semua keluarga selama masa sulit ini dan akan berdoa untuk kesembuhan semua orang yang terkena dampak." tambah Kylie Jenner.

Selama konser Travis Scott di NRG Stadium, diperkirakan sekitar 50 ribu penonton menyerbu panggung. Sekitar 300 orang dirawat karena cedera dengan 7 dibawa ke rumah sakit setempat dan 11 menderita serangan jantung.

Travis Scott.

Photo :
  • Instagram @travisscott

Sejak berita tentang insiden itu pecah pada hari Sabtu, 6 November 2021 waktu setempat. banyak fokus telah tertuju pada langkah-langkah keselamatan keseluruhan acara tersebut, serta pada kegagalan nyata Travis untuk memperhatikan ketika orang-orang mulai terluka.

Pada hari Minggu, penulis skenario dan pembuat film Todd Spence termasuk di antara mereka yang berbagi contoh musisi yang punya pemikiran cepat dan menghentikan potensi tragedi konser.

"Perhatikan, para musisi, Anda sering melihat hal-hal yang tidak bisa dilihat petugas keamanan. Jagalah penggemar Anda," tulis Todd di Twitter sambil berbagi video Dave Grohl dari Foo Fighters menghentikan pertunjukan untuk membantu anak autis yang terjebak di antara penonton.

Pengguna lain membagikan video Chester Bennington, vokalis Linkin Park dalam kejadian serupa. Ia menulis, "Travis Scott harus menonton video ini." Dalam video itu, terlihat mendiang Chester menghentikan konsernya saat dia melihat seorang penonton terjatuh.

"Angkat dia sekarang," perintah Bennington kepada petugas keamanan. Ia lantas meminta maaf kepada para penggemarnya karena menghentikan pertunjukan secara tiba-tiba.

"Kita harus benar-benar memperhatikan keselamatan terlebih dahulu," ucapnya kemudian bertepuk tangan.

"Tidak ada yang terluka. Itu nomor satu," tambahnya.

Sementara itu, Kylie Jenner, yang juga hadir di konser Travis Scott terus membela sang kekasih dan mengatakan bahwa ia "tahu (Travis) sangat peduli pada penggemarnya dan komunitas Houston."

Travis sendiri telah merilis pernyataan resmi dan mengatakan bahwa ia "hancur" oleh tragedi itu dan bahwa dia "berkomitmen untuk bekerja sama dengan komunitas Houston untuk menyembuhkan dan mendukung keluarga yang membutuhkan."

Kylie Jenner dan Travis Scott

Photo :
  • Instagram @kyliejenner

Sebagai informasi, korban dari konser tersebut berusia antara 14 hingga 27 tahun, dengan yang termuda diidentifikasi Minggu pagi, 7 November 2021, sebagai siswa baru sekolah menengah John Hilgert.

Administrator sekolah dari Houston Memorial High School mengonfirmasi kematian dalam sebuah surat kepada komunitasnya, dengan Kepala Sekolah Lisa Weir menulis, "Hati kami tertuju pada keluarga siswa dan teman-temannya serta staf kami di Memorial. Ini adalah kehilangan yang mengerikan dan seluruh keluarga MHS berduka hari ini."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya