Terungkap, Ria Ricis dan Teuku Ryan Menikah 12 November 2021

Lamaran Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Sumber :
  • Instagram @ryanricis_team

VIVA – YouTuber Ria Ricis belum lama ini resmi dilamar oleh Teuku Ryan. Acara lamaran itu digelar pada hari Kamis, 23 September 2021, bertempat di salah satu hotel di daerah Kuningan, Jakarta Selatan. Acara lamaran tersebut dihadiri oleh keluarga dari pihak Ricis dan juga Ryan.

Blak-blakan, Teuku Ryan Ungkap soal Hubungannya dengan Kimberly

Setelah resmi dilamar, Ricis dan Ryan dalam waktu dekat ini akan segera melangsungkan pernikahan. Ria Ricis dan Teuku Ryan akan menikah pada bulan November ini.

Informasi tersebut diungkapkan oleh pihak KUA Kebayoran Lama, H Madari. Menurut Madari, Ricis dan Ryan akan melangsungkan pernikahan pada tanggal 12 November 2021, di sebuah hotel yang berada di daerah Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Profil Kimberly Angela, Perempuan yang Pamer Cincin dengan Teuku Ryan

Teuku Ryan dan Ria Ricis.

Photo :
  • Instagram @riaricis1795

"Ya, sudah masuk berkasnya tadi pagi ya, untuk pernikahan hari Jumat, tanggal 12 November, jam 14.00 WIB di Hotel Intercontinetal Pondok Indah," ucap H Madari di kantornya, belum lama ini, dikutip VIVA dari IntipSeleb.

Momen Hangatnya Quality Time Bersama, Pesan Bahasa Cinta Teuku Ryan untuk Moana

H Madari juga menyampaikan bahwa dirinya akan bertugas langsung untuk menikahkan Ria Ricis dan Teuku Ryan. Berkas pernikahan mereka pun telah lengkap dan tinggal menunggu hari acaranya tiba.

"Penghulunya saya sendiri. Standar ada pengantar kelurahan rekomendasi nikah dari KUA tempat mereka tinggal, dari kelurahan Langsat Kota Daerah Aceh. Kemudian atas nama Ria Yunita, itu dari Pasar Minggu rekomendasi nikah, karena dua-duanya bukan warga sini ya kebetulan tempatnya di wilayah Kebayoran Lama," katanya.

Shinta Bachir dan Teuku Ryan

Foto Bareng Teuku Ryan, Shinta Bachir Keluhkan Banyak Komentar Tajam dan Pedas

Dalam foto tersebut, terlihat Teuku Ryan memegang bahu Shinta Bachir, yang sontak memicu reaksi dari warganet.

img_title
VIVA.co.id
17 Desember 2024