Chris Evans Gantikan Tim Allen Jadi Pengisi Suara Buzz Lightyear

Chris Evans.
Sumber :
  • Instagram/avengers

VIVA – Chris Evans telah memulai debutnya sebagai pengisi suara baru Buzz Lightyear dalam film animasi baru Disney/Pixar berjudul Lightyear.

Chris Evans Siap Kembali ke Marvel dalam Film 'Avengers: Doomsday'

Dalam video teaser berdurasi sekitar satu setengah menit yang baru dirilis, astronot fiksi yang menjadi salah satu karakter utama di Toy Story, bersiap-siap untuk meluncur ke luar angkasa dan memulai petualangan to infinity and beyond.

Kalimat yang diucapkan Evans sebagai Buzz Lightyear hanya terdengar sedikit dan hanya muncul di akhir video. Namun, hal itu tetap membuat warganet ramai membicarakannya di media sosial.

Cara Mudah Memesan Tiket Disney Adventure Cruise

Banyak yang membahas mengapa aktor Captain America tersebut yang mengisi suara Buzz Lightyear, ??alih-alih Tim Allen.

Chris Evans

Photo :
  • Twitter
Mimpi jadi Kenyataan, Bahagianya Lyodra Didapuk Bawakan Soundtrack Film Disney 'Moana 2' versi Indonesia

Diketahui bahwa Allen lah yang selama ini mengisi suara Buzz Lightyear. Warganet pun berspekulasi bahwa Allen digantikan Evans karena pandangan politiknya. Banyak warganet yang percaya bahwa bintang Last Man Standing itu yang merupakan seorang Republikan.

"Senang sekali Tim Allen tidak menyuarakan Buzz Lightyear. Keyakinan politiknya akan berdampak negatif pada anak-anak yang menonton film itu dan dia terdengar seperti berusia 90 tahun," kata seorang pengguna Twitter.

"Maaf. Chris Evans sangat cocok," tulis yang lain.

"Chris Evans menyuarakan Buzz Lightyear alih-alih Tim Allen adalah peningkatan. Maaf, tidak menyesal," ujar warganet.

Buzz Lightyear di film animasi Lightyear.

Photo :
  • IMDb

Disney sendiri belum mengomentari spekulasi penggemar tentang hal ini.

Sementara Chris Evans tampaknya sangat bersemangat saat mengetahui teaser Lightyear telah dirilis. Ia bahkan mengunggah video teaser tersebut di akun Instagram pribadinya.

"To infinity and... Alami kisah asal-usul Space Ranger di #Lightyear Disney dan Pixar, di bioskop Musim Panas 2022," tulisnya.

Lightyear disutradarai oleh Angus MacLane dan dijadwalkan tayang di bioskop Amerika Serikat pada 17 Juni 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya