Lucinta Luna Bikin Kaget Bongkar Jati Diri, Ternyata Cuma Prank

Lucinta Luna.
Sumber :
  • Instagram @lucintaluna_manjalita

VIVA – Lama tak terdengar kabarnya, Lucinta Luna tiba-tiba muncul menjadi bintang tamu di konten Youtube Boy William. Namun, penampilan Lucinta Luna berbeda dari sebelum-sebelumnya.

Sentilan Kocak Ponakan Boy William soal Operasi Hidung, Bikin Tawa Netizen!

Jika biasanya, Lucinta Luna selalu tampil cetar dengan dandangan feminin dan gayanya yang centil, penampilannya kali ini amat jauh berbeda. Dia datang dengan gaya rambut cepak, mengenakan jaket hoodie dan celana jeans, bahkan tanpa makeup.

Tidak hanya itu, suaranya pun terdengar berbeda dari biasanya. Dia berbicara dengan suara yang amat ngebass. 

Banyak Wanita Indonesia Menderita Anemia, Ini 4 Vitamin yang Dibutuhkan

Memulai obrolannya dengan Boy William, Lucinta Luna mulai menceritakan tentang kisah masa lalunya. Tidak hanya itu, Lucinta bahkan membongkar jati diri dia yang sebenarnya. Sebelum berpenampilan feminin, Lucinta Luna adalah seorang lelaki bernama Muhammad Fatah.

Lucinta Luna wawancara dengan Boy William

Photo :
  • Youtube/BW.
Hari Ibu: Peneliti Wanita Indonesia Jadi Dokter Pertama Raih NAOS Ecobiology International Award di Prancis

"Dulu namanya siapa dulu?” tanya Boy pada Lucinta Luna, dikutip VIVA dari tayangan Youtube Boy William, Rabu 27 Oktober 2021.

“Muhammad Fatah," jawab Lucinta.

Saking ingin mengubah jati dirinya menjadi wanita, Lucinta bahkan mengaku sampai melakukan operasi ke Thailand. Tapi rupanya, hal itu tidak selamanya membuat dia bahagia. 

Kini, dia malah mengaku lelah menjalani hidup yang tidak sesuai dengan kodratnya. Bahkan, Lucinta mengaku menyesal dan ingin kembali menjadi dirinya yang dulu. 

"Jujur capek, tapi gimana, namanya untuk mengais rezeki. Gue tuh kaya takut dengan dosa. Gue kalo bangun tidur gue ngeliat, Ya Allah kok gue beda, dulu gue waktu kecil bentuknya gak gini. Ya, Allah, gue harus gimana ya. Bisa gak sih, gue balik lagi," tuturnya. 

Pernyataan Lucinta tentu saja membuat warganet terkejut. Pasalnya, Lucinta nampak yakin dengan jati dirinya yang sekarang menjadi seorang perempuan, hingga mengubah hampir seluruh 'aset' nya agar nampak seperti wanita. 

"Tapi thank you banget Boy, lo udah mau denger cerita gue, curhat-curhatan gue, apapun itu semua harus kembali ke kodrat. Kodrat lu siapa, ya itu kodrat lo," pungkas Lucinta. 

Mendengar pernyataan Lucinta tentang kodrat, Boy pun berbalik bertanya pada Lucinta. 

"Dan kodrat lo apa?" tanya Boy pada Lucinta dengan tatapan serius. 

"Lo gimana sih Boy. Eh, gue itu nge-prank lo. Gue itu perempuan," kata Lucinta sambil membuka wig diiringi tawa semua orang yang hadir di situ. 

Rupanya, semua hal yang diceritakan Lucinta Luna merupakan bagian prank yang sudah disiapkan Lucinta Luna dan Boy William. Suara Lucinta pun di-dubbing oleh seorang pria. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya