Soal Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting: Gue Tahu Dia Sayang Sama Gue
- Instagram @ivan_gunawan
VIVA – Hubungan antara Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan membuat publik penasaran. Mereka tak malu-malu untuk menunjukkan kedekatan. Igun, sapaan Ivan bahkan pernah terang-terangan menyatakan ingin mempersunting Ayu. Namun, hubungan keduanya tak pernah eksklusif alias tak pernah resmi jadian.
Dalam channel YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Ayu pun menceritakan mengenai kedekatannya dengan Ivan. Ia bahkan menyebut kalau dulu desainer tersebut pernah menyatakan perasaan kepadanya.
"Beneran. Pernah (Ivan menyatakan cinta pada Ayu)," ujar Ayu saat ditanya Denny, dikutip VIVA, Minggu, 24 Oktober 2021.
Cinta pada pandangan pertama
Ivan Gunawan juga ternyata mengalami cinta pada pandangan pertama pada Ayu. Saat Ivan menyatakan cintanya, Ayu pun sempat merasa bingung dan menebak-nebak apakah Ivan saat itu serius atau bercanda.
"Dia itu ngelihat gue cinta pada pandangan pertama. Dia itu cuma jatuh cinta sama dua orang. Ini yang gue tahu ya. Pertama teh Ocha (Rossa), kedua gue. Gue ngerasanya kayak benar apa enggak sih. Lo becanda apa enggak sih," kata Ayu.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa kala itu ia menolak Ivan Gunawan karena ia merasa belum siap. Saat itu Ivan menembak Ayu ketika ia baru saja bercerai dengan mantan suaminya, Henry Baskoro Hendarso alias Enji .
"Gue tolak. Pertama kali dia nembak, gue tolak karena gue belum siap. Gue waktu itu masih kecil banget," ucap Ayu Ting Ting
Jujur, Ayu mengakui bahwa saat itu ia merasa takut disakiti lagi oleh pria seperti yang pernah ia alami hingga membuatnya trauma. Apalagi Ivan merupakan seorang selebriti yang sudah punya nama besar. Sementara waktu itu Ayu baru menjadi artis.
"Maksud gue kan gue baru cerai, baru pisah. Aduh gimana nih, hati gue baru rapuh. Takut gue, masih ada rasa takut. Ntar dia nyakitin gue, ntar gue sakit lagi, nangis lagi. Gue tuh takutnya gitu doang. Apalagi artis. Gue kan baru jadi artis waktu itu," tambahnya.
Komitmen
Yang pasti, seiring berjalannya waktu hubungan mereka semakin dekat layaknya sahabat. Ayu Ting Ting lantas berkata, untuk saat ini, ia merasa bahwa Ivan Gunawan belum bisa memberi komitmen kepadanya.
"Igun itu salah satu orang yang tidak bisa dipaksa, tidak bisa dibuat-buat. Mengalir begitu aja. Kalau dia suka, dia suka. Kalau enggak suka, dia enggak. Walaupun dia sekarang enggak intens komunikasi sama gue setiap hari, tapi gue tahu dia sayang sama gue, dia masih punya hati sama gue. Cuma dia tahu gue nih orangnya sangat memegang komitmen, dan dia belum bisa kasih komitmen itu buat gue," ungkapnya.
"Jadi Igun tuh enggak mau memaksakan sesuatu karena orang tua atau teman-temannya pada ngejodohin. Apalagi nantinya dia akan menyakiti gue, dia enggak mau. Kalau dia udah siap buat komitmen, baru dia akan datang," tambah Ayu Ting Ting.