Kembali Muncul, The Sacred Riana Siap Terbangkan Kereta Kencana

The Sacred Riana
Sumber :
  • IG @rianariani

VIVA – Ilusionis The Sacred Riana akan kembali muncul dengan sebuah aksi yang tidak pernah dibawakan sebelumnya. Seperti diketahui, ia dikenal sebagai penampil yang membawakan aksi magis bertema seram dan penuh misteri di atas panggung.

8 List Film Netflix Akhir Tahun: Bikin Liburan Makin Seru!

Hal itu yang menjadi magnet bagi penonton. Mereka kadang merinding sekaligus terpukau dengan aksi yang dibawakan oleh Riana.

Kini, ia kembali. The Sacred Riana akan menampilkan Sensasi Ilusi: The Chariot. Dalam aksi itu, The Sacred Riana akan menampilkan aksi yang terlihat mustahil, yakni menerbangkan kereta kencana.

Keberhasilan Datang dari Usaha, bukan Ilusi

Kereta kencana selalu dikenal dengan kesan misterius dan keberadaan magic yang sangat kuat. Dalam aksi Sensasi Ilusi: The Chariot kali ini, The Sacred Riana akan berinteraksi dengan penunggu dari sebuah kereta kencana.

Dengan berbagai macam trik berskala besar dan tak pernah terbayangkan sebelumnya, The Sacred Riana akan berusaha menghilangkan SAKA, sang penunggu yang sudah lama menghuni kereta kencana.

1.904 Aparat Gabungan Kawal Aksi FPI Gelar Reuni 411, Pengalihan Arus Situasional

The Sacred Riana

Photo :
  • Instagram @rianariani

"Tentunya tidak mudah untuk mengusir mahluk misterius yang sudah lama tinggal di kereta kencana, momen perlawanan antara The Sacred Riana dan SAKA, sang penunggu kereta kencana pasti menjadi saat menegangkan yang membuat adrenalin kita terpicu. Kamu pasti tidak mau melewatkan aksi ilusi yang memicu adrenalin sekaligus membuat bulu kuduk merinding," tulis pihak penyelenggara.

Aksi tersebut akan dibawakan The Sacred Riana di panggung spesial Amazing 19, Sabtu, 9 Oktober 2021 pukul 19.00. Perayaan Amazing 19 akan menampilkan beragam Amazing Performances dengan nuansa Indonesia.

Tidak Sendiri

Ada kolaborasi Dewa 19 dan Noah yang siap mengobati kerinduan akan konser band legendaris. Dilengkapi kehadiran penyanyi Once, Rizky Febian, Lyodra, dan Danang siap tampil memukau. 

Selain mereka, ada juga Denny Caknan, Happy Asmara, Wika Salim hingga NdarBoy. Menemani mereka, akan ada DJ Una. Lalu para komedian, yakni Sule, Cak Lontong, Rina Nose, Jarwo Kwat, Bedu dan Daus Separo. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya